Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Beckham Putra Masuk RS, Robert Alberts Ungkap Beban Latihan di Timnas U-19 Jadi Sebab

Mukhammad Najmul Ula - Rabu, 26 Agustus 2020 | 11:45 WIB
Pemain Persib Bandung, Beckham Putra Nugraha, mengaku siap bermain di luar negeri.
persib.co.id
Pemain Persib Bandung, Beckham Putra Nugraha, mengaku siap bermain di luar negeri.

BOLANAS.COM - Robert Alberts menyebut beban latihan di timnas Indonesia U-19 membuat Beckham Putra Nugraha terpaksa dilarikan ke rumah sakit.

Pelatih Persib Bandung, Robert Alberts, turut mengabarkan kondisi Beckham Putra Nugraha yang harus dirawat di rumah sakit, Selasa (25/8/2020).

Beckham Putra Nugraha merupakan salah satu dari dua pemain Persib Bandung yang sedang mengikuti training camp tim nasional Indonesia U-19 di Jakarta, sejak 7 Agustus lalu.

Robert Alberts menyatakan beban latihan Shin Tae-Yong di timnas Indonesia U-19 menjadi penyebab Beckham Putra Nugraha harus beristirahat di rumah sakit.

Baca Juga: Para Pemain Persib Bandung Disiplin Jaga Pola Makan, Ini Buktinya

Beckham Putra Nugraha praktis belum mengikuti sesi latihan rutin Persib di Stadion GBLA, yang digelar sejak 10 Agustus lalu.

Beckham, bersama kiper Erlangga Setyo, menjadi dua pemain Persib Bandung yang dipanggil dalam TC timnas Indonesia U-19.

Baik Beckham maupun Erlangga baru-baru ini masuk dalam daftar 30 pemain yang akan mengikuti turnamen internasional di Kroasia, 2-8 September mendatang.

Di Kroasia, timnas Indonesia U-19 akan menghadapi Arab Saudi, Bulgaria, dan tim tuan rumah.

Skuat Garuda Muda tersebut diproyeksikan mengikuti Piala Asia U-19 2020 pada Oktober mendatang, serta Piala Dunia U-20 2021.

Baca Juga: Bukan Soal Gaji, Keluarga Jadi Alasan Sylvano Comvalius Mundur dari Persipura

Namun, unggahan Instagram Story Beckham menunjukkan bahwa winger berusia 19 tahun tersebut sedang dirawat di rumah sakit.

Pihak PSSI tak merilis pernyataan soal kondisi Beckham yang tampak di ranjang rumah sakit tersebut.

Namun, pelatih Beckham di Persib Bandung, Robert Alberts, justru menjadi pihak yang mengungkap kondisi sang pemain.

Gelandang timnas U-19 Indonesia, Beckham Putra sedang dirawat di rumah sakit
Instagram/beckham_put7
Gelandang timnas U-19 Indonesia, Beckham Putra sedang dirawat di rumah sakit

Pelatih asal Belanda tersebut mengungkit beban latihan Shin Tae-Yong di TC timnas Indonesia U-19 yang cukup berat menjadi penyebab ambruknya Beckham.

"Beckham dirawat di rumah sakit hari ini (kemarin -Red) karena berlatih tiga kali sehari," ungkap Robert seperti dilansir Tribun Jabar (25/8/2020).

"Jadi, kami juga harus memantau kondisi Beckham," tandasnya.

Beckham Putra Nugraha diharapkan sudah fit saat timnas Indonesia U-19 berangkat ke Kroasia dalam waktu dekat.

Baca Juga: Ada Saingan di Bali United, Nadeo Argawinata Pede Bersaing Usai Digembleng Asisten Shin Tae-Yong

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.