Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLANAS.COM - Pemain Naturalisasi Indonesia, Otavio Dutra, rupanya miliki catatan yang tak kalah mentereng dari bek Real Madrid, Sergio Ramos.
Sebagai seorang bek, mencetak gol tentu bukan menjadi tugas utama mereka.
Namun, di era sepak bola modern seperti saat ini, semua pemain termasuk bek juga sudah mulai dilibatkan dalam urusan mencetak gol.
Bila di Eropa kita mengenal sosok Sergio Ramos yang kerap mencetak gol untuk timnya.
Di Indonesia juga terdapat beberapa nama yang mampu melakukan hal tersebut.
Baca Juga: Media Australia Bocorkan Rencana Grup Bakrie Paksa Robbie Fowler Melatih Persija Jakarta
Otavio Dutra diketahui saat ini menjadi bek tersubur di Liga Indonesia.
Berkarier di Indonesia selama 10 tahun, Dutra sudah mencetak 28 gol.
Musim terbaik Dutra terjadi pada tahun 2013 lalu bersama Persipura Jayapura.
Dutra berhasil mengakhiri musim dengan torehan 10 gol.
Baca Juga: Lakukan Tindakan Indisipliner, Pilar Timnas U-19 Indonesia Minta Maaf
Catatan tersebut hanya selisih satu gol dari capaian terbaik Sergio Ramos.
Pemain asal Spanyol itu berhasil membuat 11 gol pada La Liga musim 2019/2020.
Itu merupakan torehan terbaik Sergio Ramos sejak memulai karier profesionalnya bersama Sevilla pada tahun 2003 silam.
Meski begitu, soal jumlah gol Dutra masih kalah jauh dari kapten Real Madrid tesebut.
Dilansir dari laman Soccerway, sepanjang kariernya Ramos sudah berhasil mencetak 72 gol dari total 493 pertandingan di level klub.
Baik Dutra maupun Ramos masih sama-sama berpeluang untuk menambak koleksi gol mereka karena keduanya masih aktif bermain hingga kini.
Baca Juga: Ketum PSSI Minta Pemain Timnas U-19 Indonesia Tak Terpengaruh Isu Naturalisasi
Editor | : | Unggul Tan Ngasorake |
Sumber | : | persija.id,soccerway.com |