Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Timnas U-19 Indonesia Vs Bulgaria, Ini Rahasia Kekuatan Lawan yang Nyaris Imbangi Kroasia

Nungki Nugroho - Jumat, 4 September 2020 | 17:30 WIB
Para pemain timnas U-19 Indonesia saat mengikuti pemusatan latihan di Thailand.
PSSI.ORG
Para pemain timnas U-19 Indonesia saat mengikuti pemusatan latihan di Thailand.

BOLANAS.COM - Timnas U-19 Indonesia perlu mewaspadai ketahanan stamina timnas U-19 Bulgaria jelang pertemuan di turnamen persahabatan, Sabtu (5/9/2020).

Timnas U-19 Indonesia akan menantang Bulgaria pada laga bertajuk turnamen persahabatan.

Ini merupakan pertandingan pertama bagi timnas U-19 Indonesia pada turnamen yang digelar di Kroasia tersebut.

Seperti diketahui, timnas U-19 Indonesia terbang ke Kroasia untuk menggelar training camp (TC) jelang Piala Asia U-19 2020.

Indonesia akan menghadapi Kroasia, Bulgaria, dan Arab Saudi pada turnamen persahabatan.

Baca Juga: Jelang Hadapi Bulgaria, Shin Tae-yong Ungkap Dua Hal yang Harus Diwaspadai Timnas U-19 Indonesia

Bagi Bulgaria, pertandingan melawan Indonesia menjadi laga kedua mereka di turnamen ini.

Sebelumnya Bulgaria telah bertanding melawan Kroasia pada Rabu (2/9/2020).

Bulgaria nyaris menahan imbang tim tuan rumah andai mampu menceploskan satu gol lagi.

Skuad besutan Angel Stoykov dipaksa menyerah 2-3 oleh Kroasia pada laga yang berlangsung di Stadion Martin na Muri.

Editor : Nungki Nugroho
Sumber : bfunion.bg
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.