Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLANAS.COM - Pelatih timnas U-16 Indonesia, Bima Sakti, memanggil 30 pemain untuk mengikuti training camp (TC) yang berlangsung pada akhir September 2020.
Meski Piala Asia U-16 2020 ditunda, tim pelatih tetap menggelar TC untuk timnas U-16 Indonesia.
Bima Sakti memanggil 30 pemain untuk mengikuti TC timnas U-16 Indonesia yang berlangsung di Bekasi pada 20-29 September 2020.
Bima Sakti memenuhi instruksi dari Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan, untuk tetap menggelar latihan di bulan September 2020.
"Atas instruksi dan dukungan bapak Ketua Umum PSSI (Mochamad Iriawan) kami akan menjalani program pemusatan latihan lanjutan di bulan September ini," kata Bima Sakti dikutip dari laman resmi PSSI.
Baca Juga: Diwarnai Penalti, Timnas U-19 Indonesia Ditahan Imbang Qatar di Laga Uji Coba
Eks gelandang Persema Malang itu tak banyak melakukan perubahan komposisi pemain timnas U-16 Indonesia.
Ia menerangkan hanya ada tiga hingga lima pemain baru yang akan diseleksi kembali di TC kali ini.
"Beberapa pemain masih dari TC sebelumnya, sekitar tiga hingga lima pemain baru akan saya lihat kemampuannya untuk di seleksi," jelas Bima Sakti.
"Kami mencari posisi-posisi yang bisa dimanfaatkan oleh tim ini agar persiapan kami semakin lengkap dari komposisi pemain," tambahnya.
Editor | : | Nungki Nugroho |
Sumber | : | PSSI.org |