Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Bintang Baru Timnas U-19 Indonesia Pendam Hasrat Main di Eropa

Unggul Tan Ngasorake - Selasa, 22 September 2020 | 12:10 WIB
Timnas U-19 Indonesia vs Qatar di Stadion Velika Gorica, Zagreb, Minggu (20/9/2020).
PSSI
Timnas U-19 Indonesia vs Qatar di Stadion Velika Gorica, Zagreb, Minggu (20/9/2020).

BOLANAS.COM - Pemain timnas U-19 Indonesia, Pratama Arhan Alief, memiliki mimpi untuk bisa merumput di benua Eropa.

Nama Pratama Arhan Alief mulai menjadi sorotan belakangan ini.

Hal ini tak terlepas dari penampilan gemilang yang ditunjukkan Arhan saat membela timnas-19 Indonesia.

Arhan menjadi sosok pemain yang mendapat kepercayaan lebih dari Shin Tae-yong.

Terbukti, dari lima laga uji coba yang sudah dilakoni oleh timnas U-19 Indonesia, Arhan selalu bermain selama 90 menit.

Baca Juga: Shin Tae-yong Berhasil Tambal Kelemahan Timnas Indonesia Era Luis Milla

Kepercayaan Shin Tae-yong sendiri dibayar oleh penampilan apik yang ditampilkan Arhan selama laga uji coba.

Selain itu , Arhan juga mengaku cukup nyaman berlatih di bawah asuhan Shin Tae-yong.

"Bersama pelatih Shin Tae-yong kami menikmati dan sangat bersemangat menerima setiap materi latihan yang diberikan," kata Arhan dilansir Bolanas dari laman resmi PSSI.

Tidak hanya tangkas dalam menghalau serangan lawan, Arhan juga piawai dalam membantu serangan.

Pemain PSIS Semarang itu bahkan menjadi senjata baru timnas U-19 Indonesia berkat lemparan kedalamnya.

Baca Juga: Lanjut TC ke Turki, Indra Sjafri Sebut Timnas U-19 Indonesia Akan Kedatangan Amunisi Baru

Meski sudah tampil cukup baik, Arhan enggan berpuas diri.

Pemain berusia 18 tahun itu mengaku memiliki sejumlah mimpi yang masih ingin dicapainya.

Salah satu mimpi itu adalah bisa mendapat kesempatan untuk bermain di Eropa.

"Semoga saya suatu saat bermain di Eropa. Selain itu, ingin menembus skuat timnas senior serta meraih prestasi dan membikin bangga kedua orang tua saya," pungkasnya.

Baca Juga: Justin Jonathans: Pemain Keturunan di Liga Belanda, Sudah Ikuti Perjuangan Timnas Indonesia U-19

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P
Editor : Unggul Tan Ngasorake
Sumber : PSSI.org
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.