Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLANAS.COM - Persija Jakarta mengalami krisis pemain di lini tengah menjelang pertandingan pekan keempat Liga 1 2020 melawan Arema FC.
Persija Jakarta dijadwalkan akan menghadapi Arema FC pada pekan keempat Liga 1 2020.
Sayangnya Persija akan datang dengan kondisi pincang.
Pasalnya, saat ini Persija sedang mengalami krisis di lini tengah mereka.
Hal ini terjadi setelah Sandi Sute mengalami cedera yang cukup parah.
Sandi mengalami cedera usai laga uji coba antara Persija Vs Bhayangkara FC beberapa waktu lalu.
Baca Juga: Lechia Gdansk Pesta Gol, Egy Maulana Vikri Berhasil Catatkan Rekor Pribadi
Pemain yang berposisi sebagai gelandang bertahan itu mengalami cedera fraktur tulang rusuk.
Dokter tim Macan Kemayoran, Donny Kurniawan, memperkirakan pemain berusia 28 tahun itu akan absen selama enam pekan.
“Sandi Sute mengalami cedera fraktur tulang rusuk," kata Donny dilansir Bolanas dari laman resmi Persija.
Editor | : | Nungki Nugroho |
Sumber | : | persija.id |