Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLANAS.COM - Penundaan Liga 1 2020 membuat Teco memutuskan tak jadi memberangkatkan skuat Bali United ke Yogyakarta.
Pelatih Bali United, Stefano Cugurra, menyatakan kekecewaannya akibat penundaan Liga 1 2020 secara mendadak.
PSSI memang baru mengumumkan penundaan Liga 1 2020 pada Selasa (29/9/2020), atau dua hari jelang kick off yang sedianya digelar pada 1 Oktober.
Pelatih Bali United yang akrab disapa Teco itu mengaku tidak jadi memberangkatkan skuat Serdadu Tridatu ke Yogyakarta.
Baca Juga: Liga 1 2020 Resmi Ditunda, Persib Bandung Malah Datangkan Pelatih Baru
Keputusan ditundanya Liga 1 2020 memang diambil PSSI usai tak mendapat izin dari Polri.
PSSI mengaku akan mengupayakan agar Liga 1 2020 hanya tertunda satu bulan, sehingga bisa digelar pada November mendatang.
Skuat Bali United sendiri diketahui telah bersiap menghadapi Liga 1 2020 sejak 3 Agustus lalu.
Pelatih Teco menjadi salah satu pihak yang murka dengan keputusan mendadak dari PSSI itu.
Baca Juga: Liga 1 2020 Gagal Terlaksana, Madura United: PSSI dan PT LIB Harus Tanggung Jawab
Teco juga menyatakan tidak jadi memberangkatkan Ilija Spasojevic dan kawan-kawan ke Yogyakarta.
"Kita tidak berangkat ke Yogyakarta," tuturnya dikutip Tribun Jogja (29/9/2020).
Bali United memang memutuskan berpindah kandang ke Stadion Sultan Agung, Bantul, selama Liga 1 2020.
"Kami dari Bali United kecewa karena keputusan (penundaan kompetisi) terlalu dekat sama pertandingan," ujarnya lagi.
Serdadu Tridatu sedianya dijadwalkan bertanding menghadapi PSIS Semarang pada Jumat (2/9/2020) besok seandainya tidak ada penundaan Liga 1 220.
"Liga 1 Indonesia sudah berhenti enam bulan ini, waktu lama sekali buat pemain tidak main," ucap Teco lagi.
Laga kompetitif terakhir Bali United terjadi pada 15 Maret 2020, atau lebih dari enam bulan yang lalu, saat melawan Madura United pada pekan ketiga Liga 1 2020.
"Kita punya protokol kesehatan (bagi) semua pemain, pelatih, dan ofisial."
"Sekarang kita cuma tunggu (kapan) mulai pertandingan resmi Liga 1 2020," tukasnya.
Baca Juga: Soal Formasi Timnas U-19 di Era Shin Tae-Yong, Begini Komentar Witan Sulaeman
Editor | : | Nungki Nugroho |
Sumber | : | Tribun Jogja |