Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLANAS.COM - Direktur Teknik PSSI, Indra Sjafri, memberikan info terkini tekait waktu kedatangan Elkan Baggott di Kroasia.
Hingga saat ini belum ada tanda-tanda kehadiran Elkan Baggott di skuat timnas U-19 Indonesia.
Padahal, dalam kesempatan sebelumnya Plt Sekjen PSSI, Yunus Nusi mengatakan bahwa Elkan Sudah mendapat izin untuk berangkat ke Kroasia.
Yunus menyebut Elkan telah diizinkan Ipswich Town untuk bergabung ke pemusatan latihan (TC) timnas U-19 Indonesia.
Indra Sjafri pun angkat bicara mengenai Elkan yang tak kunjung berangkat ke Kroasia.
Baca Juga: Bek Naturalisasi Milik Persija Dapat Undangan Dari DPR, Ada Apa?
Mantan pelatih timnas U-19 Indonesia itu memastikan pemain keturunan Inggris itu akan bergabung dengan tim.
"Baggott jadi bergabung dengan Timnas Indonesia U-19," kata Indra dikutip dari Wartakota.
Saat ini Indra mengatakan bahwa Elkan sedang mengurus proses administrasi yang perlu dipenuhi.
Indra memperkirakan Elkan akan tiba di Kroasia pada pekan depan.
Baca Juga: Usai Bawa JDT Juara, Bintang Timnas Malaysia Langsung Gabung Klub Portugal
"Dia sedang proses keberangkatan ke sini. Insya Allah akan tiba pada pekan depan," ungkapnya.
Timnas U-19 Indonesia sendiri sudah dipastikan batal melanjutkan TC ke Turki.
Sebagai gantinya, PSSI memperpanjang timnas U-19 Indonesia di Kroasia.
PSSI sendiri dikabarkan sedang mencarikan lawan uji coba untuk tim besutan Shin Tae-yong tersebut.
Rencananya akan ada enam pertandingan uji coba tambahan yang akan dilakoni oleh pasukan Garuda Nusantara.
Baca Juga: Jadi Andalan di Timnas U-19 Indoesia, Witan Sulaeman Dapat Wejangan dari Aji Santoso
Editor | : | Unggul Tan Ngasorake |
Sumber | : | wartakota.tribunnews.com |