Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Komentar Pratama Arhan Usai Ditunjuk Jadi Kapten Timnas U-19 Indonesia

Unggul Tan Ngasorake - Kamis, 15 Oktober 2020 | 12:35 WIB
Bek timnas U-19 Indonesia, Pratama Arhan Alief
PSSI.org
Bek timnas U-19 Indonesia, Pratama Arhan Alief

BOLANAS.COM - Keputusan sedikit mengejutkan diambil Shin Tae-yong dengan menunjuk Pratama Arhan sebagai kapten timnas U-19 Indonesia saat melawan Makedonia Utara.

Shin Tae-yong menunjuk Pratama Arhan untuk memimpin timnas U-19 Indonesia saat menghadapi Makedonia Utara.

Terpilihnya Arhan tak terlepas dari keputusan Shin Tae-yong mencadangkan Rizky Ridho dan David Maulana.

David Maulana memang diplot sebagai kapten timnas U-19 Indonesia.

Sementara itu, Rizky Ridho dipilih menjadi wakil kapten.

Baca Juga: Tinggalkan Timnas U-19 Indonesia, Witan Sulaeman Langsung Ditunggu Tugas Berat di FK Radnik Surdulica

Arhan sendiri memang menjadi salah satu pemain yang sangat diandalkan oleh Shin Tae-yong.

Posisi Arhan di bek sayap kiri timnas U-19 Indonesia nyaris tak tergantikan selama laga uji coba di Kroasia.

Mendapat kesempatan menjadi kapten timnas U-19 Indonesia Arhan mengaku sangat bersyukur.

Pemain PSIS Semarang itu mengatakan bahwa dirinya masih memiliki banyak kekurangan.

Editor : Unggul Tan Ngasorake
Sumber : PSSI.org
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.