Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLANAS.COM - Kemenangan Hajduk Split membuat timnas U-19 Indonesia melanjutkan tren positif mereka saat uji coba melawan klub asal Kroasia.
Timnas U-19 Indonesia berhasil melanjutkan tren positif mereka saat berhadapan dengan Hajduk Split, Selasa (20/10/2020).
Pada laga tersebut timnas U-19 Indonesia berhasil menang dengan skor meyakinkan, yaitu 4-0.
Gol Garuda Nusantara dibuka oleh Bagas Kaffa pada menit ke-19.
Selanjutnya, timnas U-19 Indonesia berhasil mendapatkan hadiah dua tendangan penalti.
Baca Juga: Janji Kelana Mahessa Usai Jalani Debut Bersama Timnas U-19 Indonesia
Pratama Arhan dan Beckham Putra berhasil mengeksekusi tendangan tersebut.
Sementara itu, gol terakhir timnas U-19 Indonesia datang dari Jack Brown pada menit ke-78.
Usai laga, Shin Tae-yong memberikan pujian kepada anak asuhnya yang sudah tampil agresif sepanjang laga.
"Pemain sudah bekerja keras pada pertandingan hari ini," kata Shin Tae-yong.
"Walaupun mereka tidak memegang bola, mereka tetap mencari ruang," ujarnya.
Baca Juga: Setelah Mahessa Bersaudara, Shin Tae-yong Masih Akan Mencari Pemain Keturunan Lagi
Dengan kemenangan ini artinya timnas U-19 Indonesia mencatatkan rekor sempurna saat jumpa klub asal Kroasia.
Dari 11 laga yang sudah dilakoni timnas U-19 Indonesia, tiga diantara memang berhadapan dengan klub Kroasia.
Tiga pertandingan tersebut berhasil disapu bersih oleh Witan Sulaeman dan kolega dengan kemenangan.
Selain itu, dari tiga laga tersebut gawang timnas U-19 Indonesia juga tidak pernah kebobolan.
Berikut hasil lengkap tiga uji coba timnas U-19 Indonesia melawan klub asal Kroasia:
1. Timnas U-19 Indonesia 1-0 Dinamo Zagreb (28/9/2020)
2. Timnas U-19 Indonesia 3-0 NK Dugopolje (8/10/2020)
3. Timnas U-19 Indonesia 4-0 Hajduk Split (20/10/2020)
Editor | : | Nungki Nugroho |
Sumber | : | YouTube PSSI |