Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Kejar Prestasi Timnas Indonesia, PSSI Berencana Titipkan Pemain Muda ke Klub-klub Eropa

Nungki Nugroho - Selasa, 10 November 2020 | 17:00 WIB
Pelatih timnas U-23 Indonesia, Indra Sjafri.
vff.org.vn
Pelatih timnas U-23 Indonesia, Indra Sjafri.

BOLANAS.COM - Indra Sjafri mengungkapkan rencana PSSI untuk mengorbit pemain muda Indonesia ke klub-klub Eropa demi meningkatkan permainan timnas Indonesia.

PSSI berniat untuk mengubah perlakuan terhadap pemain muda Indonesia.

Indra Sjafri menyebut PSSI tidak akan lagi mengirim pemain Indonesia secara berkelompok ke Eropa.

PSSI akan lebih fokus menyebar pemain ke Eropa seperti yang dilakukan terhadap Egy Maulana Vikri dan Witan Sulaeman.

"Kami tidak lagi mengirim satu tim ke luar negeri, tapi menitipkan satu atau dua pemain di setiap klub yang ada di luar negeri," ucap Indra Sjafri saat webinar Youth Football Development bersama Kemenpora.

Baca Juga: Satu Pemain Lokal Timnas U-19 Indonesia Istimewa di Mata Shin Tae-yong

Menurut Indra Sjafri, cara seperti ini dinilai dapat memberikan dampak lebih signifikan terhadap individu pemain daripada mengirim satu skuad.

Selain itu, para calon pemain timnas Indonesia akan terbiasa mandiri dengan gaya hidup sepak bola profesional di Eropa.

"Kalau ramai-ramai (satu tim) maka mereka akan komunikasi dengan Bahasa Indonesia, mungkin kadang-kadang makan-makanan Indonesia juga," terang Indra Sjafri.

"Tetapi, kalau sendiri, mereka akan dipaksa untuk bisa belajar gaya hidup sepak bola Eropa," tambahnya.

Editor : Nungki Nugroho
Sumber : youtube
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.