Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Sempat Dicoret Shin Tae-yong, Ini Janji Serdy Ephy Fano Usai Kembali ke Timnas U-19 Indonesia

Unggul Tan Ngasorake - Rabu, 11 November 2020 | 10:56 WIB
Penampilan perdana Serdy Ephy Fano Boky bersama Timnas Indonesia U-19 saat ujicoba internasional melawan Timnas China.
KOMPAS.com/SUCI RAHAYU
Penampilan perdana Serdy Ephy Fano Boky bersama Timnas Indonesia U-19 saat ujicoba internasional melawan Timnas China.

BOLANAS.COM - Serdy Ephy Fano mendapat kesempatan kedua dari Shin Tae-yong untuk kembali masuk ke timnas U-19 Indonesia.

Sebelumnya, Serdy Ephy Fano memang sudah menjadi bagian dari timnas U-19 Indonesia.

Serdy turut menjalani pemusatan latiha (TC) timnas U-19 Indonesia di Jakarta beberapa waktu yang lalu.

Bahkan, Serdy masuk ke dalam daftar pemain yang akan dibawa Shin Tae-yong untuk TC ke Kroasia.

Namun, nama Serdy mendadak dicoret di detik-detik akhir sebelum keberangkatan ke Kroasia.

Baca Juga: Selain Daryono, Ini 3 Kiper Indonesia yang Tutup Usia saat Masih Aktif Bermain

Saat itu, Serdy dikabarkan melakukan tindakan indisipliner yaitu terlambat datang ke sesi latihan pagi.

Kini, nama Serdy kembali dipanggil oleh Shin Tae-yong untuk ikut TC virtual tim Garuda Nusantara.

Serdy mengaku senang bisa mendapat kesempatan kedua dari pelatih asal Korea Selatan itu.

"Rasanya pasti senang bisa dipercaya lagi," ungkap Serdy dilansir Bolanas dari WartaKota.

Editor : Unggul Tan Ngasorake
Sumber : wartakota.tribunnews.com
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.