Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLANAS.COM - Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan, mengungkapkan waktu kedatangan Shin Tae-yong ke Indonesia.
Mochamad Iriawan mengatakan bahwa Shin Tae-yong akan segera kembali ke Indonesia pada bulan Desember mendatang.
Seperti diketahui, saat ini Shin Tae-yong sedang berada di Korea Selatan.
Shin Tae-yong pulang ke kampung halamannya setelah selama dua bulan mendampingi timnas U-19 Indonesia pemusatan latihan (TC) di Kroasia.
PSSI memberi kesempatan Shin Tae-yong untuk melepas rindu dengan keluarganya.
Baca Juga: Tiba di Jakarta, Bagus Kahfi Belum Penuhi Panggilan Timnas U-19 Indonesia
Namun, Iriawan memastikan juru taktik berusia 51 tahun itu akan segera kembali.
Pria yang akrab disapa Iwan Bule itu mengatakan Shin Tae-yong direncanakan akan tiba di Indonesia pada 4 Desember 2020.
"Shin Tae-yong akan kembali ke Indonesia pada 4 Desember 2020," kata Iwan dilansir Bolanas dari BolaSport.com, Senin (16/11/2020).
Karena masih di Korea Selatan, Shin Tae-yong juga tak bisa memimpin langsung TC timnas U-19 Indonesia di Jakarta.
Baca Juga: Tertinggal Jauh, Nova Arianto Soroti Kondisi Fisik Pemain Baru Timnas U-19 Indonesia
"Saat ini dia masih lihat TC timnas U-19 Indonesia melalui virtual dahulu," ungkap Iwan.
Nova Arianto pun dipercaya untuk memimpin sementara TC tim Garuda Nusantara.
Sementara itu, hingga saat ini PSSI masih terus mencari negara yang akan menjadi lokasi TC timnas U-19 Indonesia selanjutnya.
Iwan Bule menjelaskan bahwa kemungkinan timnas U-19 Indonesia akan kembali dikirim ke Eropa.
"Shin Tae-yong tidak mau TC di Korea Selatan, dia maunya di Eropa." kata Iwan.
"Alasannya ya di Eropa tim-timnya lebih bagus, kalau di Korea Selatan levelnya ya tim Asia," tutupnya.
Baca Juga: TC Perdana Tanpa Shin Tae-yong, Fisik Pemain Timnas U-19 Indonesia kembali Ditempa
Editor | : | Nungki Nugroho |
Sumber | : | BolaSport.com |