Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Eksodus Bintang Liga 1 ke Luar Negeri, Giliran Stefano Lilipaly Digosipkan Menuju Klub Malaysia

Najmul Ula - Senin, 23 November 2020 | 13:55 WIB
Pemain Bali United Paulo Sergio (depan) dan Stefano Lilipaly (belakang) merayakan gol timnya ke gawang Persib Bandung dalam laga pekan ke-29 Liga 1 2019 pada Kamis (28/11/2019) di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar
TRIBUN BALI/MAHAYASA
Pemain Bali United Paulo Sergio (depan) dan Stefano Lilipaly (belakang) merayakan gol timnya ke gawang Persib Bandung dalam laga pekan ke-29 Liga 1 2019 pada Kamis (28/11/2019) di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar

BOLANAS.COM - Stefano Lilipaly dilaporkan menjadi pemain Liga 1 berikutnya yang diminati klub Liga Malaysia.

Gelandang serang Bali United, Stefano Lilipaly, kembali digosipkan menuju pintu keluar dari Serdadu Tridatu.

Stefano Lilipaly belakangan digosipkan menjadi pemain diincar klub Malaysia untuk mengisi kuota pemain asing Asia Tenggara.

Kontrak Stefano Lilipaly bersama Bali United dilaporkan akan berakhir pada Desember 2020 ini.

Baca Juga: Todd Ferre Resmi Direkrut Klub Thailand, Jacksen F Tiago: Jangan Buru-Buru Balik ke Indonesia

Stefano Lilipaly sendiri sempat menyatakan belum menentukan masa depan kariernya.

"Saya tidak tahu apakah saya masih di Bali United terus (hingga) musim 2021," ucap Lilipaly beberapa waktu lalu (30/8/2020).

"Kontrak saya selesai Desember tahun ini," akunya.

Ditambah dengan ketidakpastian yang menyelimuti Liga 1, Lilipaly menjadi komoditi panas yang diminati klub Malaysia.

Baca Juga: Selalu Kalahkan Indonesia, Malaysia Resmi Perpanjang Kontrak Pelatih Tan Cheng Hoe

Editor : Najmul Ula
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.