Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Indonesia Pernah Jadi Saksi Kehebatan Diego Maradona saat Debut Bersama Timnas U-20 Argentina

Unggul Tan Ngasorake - Kamis, 26 November 2020 | 09:20 WIB
Legenda timnas Argentina, Diego Maradona.
FUTBOLBIBLE
Legenda timnas Argentina, Diego Maradona.

BOLANAS.COM - Sejarah mencatat bahwa Diego Maradona pernah tampil bersama timnas U-20 Argentina menghadapi Indonesia di Piala Dunia Remaja 1979.

Kabar duka kembali menyelimuti dunia sepak bola di penghujung tahun 2020.

Legenda sepak bola Argentina, Diego Maradona dinyatakan meninggal dunia pada Rabu (26/11/2020) WIB.

Media asal Argentina, Clarin, mengabarkan bahwa Maradona meninggal dunia akibat serangan jantung.

Sebelumnya, Maradona juga sudah mendapat perawatan intens sejak 3 November 2020 lalu.

Baca Juga: Nova Arianto Pastikan Program Latihan Timnas U-19 Indonesia Tak Terganggu Pasca Pencoretan Pemain

Maradona masuk rumah sakit karena harus menjalani operasi otak.

Sebagai seorang pesepak bola, Maradona dikenal sebagai seorang maestro.

Kepiawaiannya dalam mengolah si kulit bunda sudah tidak perlu diragukan lagi.

Namun, tak banyak yang mengetahui bahwa Indonesia menjadi salah satu saksi kehebatan Maradona saat masih muda.

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.