Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLANAS.COM - Perwakilan Mola TV, Mirwan Suwarso, mengaku sudah bernegosiasi dengan Barito Putera untuk melepas Bagus Kahfi sejak tahun lalu.
Niat Bagus Kahfi untuk melanjutkan karier di Eropa menemui jalan yang cukup terjal.
Pasalnya, Barito Putera yang merupakan klub Bagus saat ini masih belum mengeluarkan surat resmi untuk melepasnya.
Padahal, saat ini Bagus memiliki kesempatan emas untuk bergabung dengan klub Belanda, FC Utrecht.
Hanya saja, hal tersebut terhambat karena Bagus masih memiliki kontrak dengan Barito Putera hingga Desember 2021.
Baca Juga: Satu Lagi Pemain Indonesia akan Segera Bergabung dengan Klub Eropa
Terkait polemik transfer Bagus ini Mirwan Suwarso angkat bicara.
Mirwan menjelaskan bahwa Mola TV selaku pihak yang juga terlibat dalam Program Garuda Select sudah ikut bernegosiasi dengan Barito Putera.
Negosiasi tersebut bahkan sudah dimulai sejak tahun lalu.
Mirwan mengatakan pihaknya sudah melobi manajemen Barito Putera agar melepas Bagus untuk berkarier di Eropa.
Editor | : | Unggul Tan Ngasorake |
Sumber | : | Tribunnews.com |