Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Ryuji Utomo Beberkan Alasan di Balik Keputusan Pindah ke Penang FC

Unggul Tan Ngasorake - Selasa, 1 Desember 2020 | 20:15 WIB
Bek Persija Jakarta, Ryuji Utomo, sedang melakukan pemanasan  jelang melawan Borneo FC di Stadion Gelora Bung Karno, Jakarta (29/2/2020)
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPOT.COM
Bek Persija Jakarta, Ryuji Utomo, sedang melakukan pemanasan jelang melawan Borneo FC di Stadion Gelora Bung Karno, Jakarta (29/2/2020)

BOLANAS.COM - Bek Persija Jakarta, Ryuji Utomo, membeberkan alasannya memilih hijrah ke Liga Malaysia bersama Penang FC.

Persija Jakarta telah resmi mengumumkan bahwa Ryuji Utomo telah resmi bergabung dengan Penang FC pada Selasa (1/12/2020).

Ryuji bergabung dengan Penang FC dengan status pinjaman selama satu musim.

Kepindahan Ryuji pun diumumkan langsung oleh Presiden Persija, Mohamad Prapanca.

Prapanca menyebut Penang FC adalah satu dari sekian banyak klub yang mencoba mengontrak Ryuji.

Baca Juga: Persiapan Menuju Spanyol, PSSI Konfirmasi Kedatangan Shin Tae-yong ke Indonesia

Namun, Prapanca menilai Penang FC adalah klub yang paling tepat untuk Ryuji.

"Proses kepindahan Ryuji ke Penang FC sudah rampung," kata Prapanca dikutip dari laman resmi klub.

"Penang tertarik dengan jasa Ryuji karena memiliki kualitas yang sangat baik, serta mempunyai kepribadian yang bagus," ujarnya.

Sementara itu, Ryuji mengaku senang bisa bergabung dengan Penang FC.

Baca Juga: Diminta oleh Bambang Pamungkas, Kapten Persija Akhirnya Jajal Dunia Kepelatihan

Ryuji mengatakan bahwa keputusannya bergabung dengan Penang FC tak terlepas dari belum jelasnya nasib Liga 1 2020.

"Sebagai seorang pesepak bola profesional saya tentu ingin berkompetisi secara reguler," ungkap Ryuji dilansir dari kanal YouTube Persija.

"Selain itu, saya juga ingin mencari ilmu," imbuhnya.

Menurut Ryuji, karier seorang pesepak bola sangat singkat.

Untuk itu, Ryuji ingin memanfaatkan setiap kesempatan yang ia punya.

"Karier di sepak bola ini kan waktunya tidak banyak, jadi saya harus mencari pengalaman sebanyak-banyaknya," tutur pemain berusia 25 tahun itu.

Ryuji menilai statusnya sebagai pemain asing di negara lain akan membantunya untuk terus berkembang.

"Sebagai seorang pemain asing di negara lain, saya bisa belajar banyak," ujar Ryuji.

"Saya bisa mengembangkan skill dan mental," pungkasnya.

Baca Juga: Anies Baswedan Positif Covid-19, Beberapa Hari Sebelumnya 'Hadiri' HUT Persija

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P
Editor : Nungki Nugroho
Sumber : YouTube Persija Jakarta
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.