Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Serdy Ephy Fano Diduga Dugem, Bhayangkara Solo FC: Memalukan!

Unggul Tan Ngasorake - Kamis, 3 Desember 2020 | 19:27 WIB
Penampilan perdana Serdy Ephy Fano Boky bersama Timnas Indonesia U-19 saat ujicoba internasional melawan Timnas China.
KOMPAS.com/SUCI RAHAYU
Penampilan perdana Serdy Ephy Fano Boky bersama Timnas Indonesia U-19 saat ujicoba internasional melawan Timnas China.

BOLANAS.COM - Manajemen Bhayangkara Solo FC menanggapi video yang diduga Serdy Ephy Fano sedang dugem.

Jagat media sosial dihebohkan oleh sebuah video yang diduga Yudha Febrian dan Serdy Ephy Fano sedang berada di tempat hiburan malam.

Video singkat itu pun langsung ramai menjadi perbincangan warganet.

Serdy dan Yudha belakangan ini memang tengah menjadi sorotan.

Pasalnya, kedua pemain tersebut diketahui baru saja dicoret dari pemusatan latihan (TC) timnas U-19 Indonesia.

Baca Juga: Belum Ada Garansi dari Pihak Kepolisian, Kick Off Liga 1 2020/21 Terancam Molor Lagi

Keduanya dicoret karena melakukan tindakan indisipliner.

Asisten pelatih timnas U-19 Indonesia, Nova Arianto, mengatakan bahwa kedua pemain tersebut kedapatan baru kembali ke hotel pada pukul tiga pagi.

"Saya hanya melihat CCTV karena kami curiga mengapa mereka bangun kesiangan," kata Nova dilansir Bolanas dari BolaSport.com, Kamis (26/11/2020) lalu.

"Akhirnya kami mencoba menghubungi pihak yang mengurus CCTV hotel, lalu diperlihatkan bahwa mereka kembali ke hotel jam 3 pagi," sambungnya.

Editor : Nungki Nugroho
Sumber : BolaSport.com
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.