Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLANAS.COM - Robert Alberts meminta para pemain Persib untuk menghindari cedera saat berlatih di rumah masing-masing.
Pelatih Persib Bandung, Robert Rene Alberts, mengirim pesan tegas untuk para pemainnya selama berlatih di rumah.
Skuat Persib Bandung memang tak lagi menggelar latihan bersama sejak penundaan Liga 1 pada Oktober lalu.
Robert Alberts meminta dengan tegas pada para pemain Persib Bandung untuk berhati-hati agar jangan sampai mengalami cedera.
Persib Bandung bisa dibilang sebagai klub yang sudah mempersiapkan diri menyambut Liga 1 2020/21 yang akan digelar pada Februari mendatang.
Robert Alberts juga sudah mengumumkan akan menggelar latihan bersama lagi pada 4 Februari 2021.
"Kami akan mulai berlatih bersama lagi pada 4 Januari," ucap Robert (2/12/2020).
"Kami berharap, para pemain berada dalam level yang ideal saat memulai sesi latihan bersama," imbuhnya.
Baca Juga: Otavio Dutra Buka Peluang Ikuti Jejak Ryuji Utomo Tinggalkan Persija
Sejauh ini, Robert mengaku para pemainnya menjalani program individu dengan bai.
Menurutnya, para pemain sudah terbiasa dengan pola latihan sendiri di kediaman masing-masing.
"Mereka melakukan program latihan dengan baik untuk menjaga agar tetap fit," tuturnya di laman resmi klub (5/12/2020).
"Ini bukan pengalaman baru bagi kami untuk berlatih di rumah masing-masing," ujarnya.
Robert lantas mewanti-wanti anak asuhnya untuk menghindari cedera agar bisa langsung mengikuti latihan bersama.
"Yang terpenting harus berhati-hati dan jangan sampai ada pemain yang cedera dan berpotensi absen saat latihan bersama dimulai," tandasnya.
Saat ini paling tidak terdapat satu pemain Persib Bandung yang mengalami cedera, yaitu Beckham Putra Nugraha.
Wonderkid berusia 19 tahun itu mendapat cedera lutut saat berlatih bersama timnas Indonesia U-19, pertengahan November lalu.
Beckham Putra sudah menjalani pemeriksaan MRI dan diperkirakan absen selama satu bulan.
Baca Juga: Dua Pemain Asing Sudah Bergabung dengan Garuda Select Jilid III
Editor | : | Nungki Nugroho |
Sumber | : | Persib.co.id |