Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLANAS.COM - Badan Yudisial PSSI akan segera memanggil dua orang terkait kasus dugaan jual beli jabatan di timnas U-19 Indonesia.
Belakangan ini media sosial dihebohkan dengan isu jual beli jabatan manajer timnas U-19 Indonesia.
Hal tersebut bermula dari beredarnya foto kuitansi transaksi antara Achmad Haris dengan Djoko Purwoko.
Dalam foto tersebut diketahui Achmad Haris menyerahkan uang sejumlah 100 ribu dollar Singapura atau senilai Rp 1 miliar.
Uang tersebut diduga diserahkan untuk menjadi mahar agar Dodi Reza Alex Noerdin mengisi posisi manajer timnas U-19 Indonesia.
Baca Juga: Laga Perdana di Inggris, Garuda Select III Tantang Port Vale U-18
Namun, tuduhan tersebut langsung dibantah oleh Achmad Haris dan Djoko Purwoko.
Menurut pengakuan keduanya, uang tersebut digunakan untuk memesan tiket Piala Dunia U-20 2021.
Menanggapi hal tersebut Badan Yudisial PSSI pun akhirnya turun tangan.
Pelaksana Tugas (Plt) Sekjen PSSI, Yunus Nusi, memastikan bahwa dua orang tersebut akan dimintai keterangan lebih lanjut oleh Badan Yudisial PSSI.
Baca Juga: Batas Waktu Terlalu Mepet, Persipura Kembali Kritik PSSI
"Kedua orang tersebut akan dipanggil oleh Badan Yudisial," ungkap Yunus dilansir Bolanas dari laman resmi PSSI, Senin (21/12/2020).
PSSI sendiri mengaku bahwa sudah mendapat penjelasan dari Achmad Haris dan Djoko Purwoko secara lisan.
Kendati demikian, keduanya akan tetap dipanggil sesuai prosedur resmi.
"Sebenarnya secara lisan, PSSI sudah mendapat laporan dari Haris dan Djoko soal kasus ini, " tutur Yunus.
"Namun, secara lembaga, PSSI perlu mengklarifikasi secara resmi agar semua pernyataannya bisa dipertanggung jawabkan," sambungnya.
Yunus berharap masyarakat bisa menghornati apapun keputusan Badan Yudisial PSSI nantinya.
"Asas praduga tidak bersalah (presumption of innocence) tetap harus dikedepankan. Anda tidak bisa menuduh seseorang dengan asumsi liar di media sosial," ucap Yunus.
"Itu sebabnya Badan Yudisial akan memanggil keduanya guna dimintai keterangan, " tutupnya.
Baca Juga: Gabung Lampang FC, Todd Rivaldo Ferre Pasang Target Tinggi di Liga Thailand
Editor | : | Unggul Tan Ngasorake |
Sumber | : | PSSI.org |