Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

BREAKING NEWS - Jack Brown Cedera ACL Jelang Keberangkatan Timnas U-19 ke Spanyol

Najmul Ula - Senin, 21 Desember 2020 | 14:35 WIB
Jack Brown saat mencetak gol bagi timnas U-19 Indonesia ke gawang Makedonia Utara (11/10/2020).
PSSI
Jack Brown saat mencetak gol bagi timnas U-19 Indonesia ke gawang Makedonia Utara (11/10/2020).

BOLANAS.COM - Jack Brown mendapat pukulan telak jelang keberangkatan timnas Indonesia U-19 ke Spanyol.

Pemain tim nasional Indonesia U-19, Jack Brown, mengalami nasib buruk di pemusatan latihan skuat Garuda Muda.

Jack Brown dikonfirmasi mengalami cedera anterior cruciate ligament (ACL) pada hari ini, Senin (21/12/2020).

Jack Brown sendiri telah menjadi salah satu pemain kepercayaan Shin Tae-Yong di timnas Indonesia U-19.

Baca Juga: Laga Perdana di Inggris, Garuda Select III Tantang Port Vale U-18

Pemain blasteran Indonesia-Inggris itu sebenarnya berposisi asli sebagai gelandang.

Namun, Shin Tae-Yong telah mendorong Jack Brown lebih ke depan dengan memainkannya sebagai penyerang dalam formasi 4-4-2.

Jack Brown pun berhasil tampil memikat dalam posisi barunya itu dengan mencetak tiga gol saat timnas U-19 menjalani training camp di Kroasia.

Sayang, Jack Brown kini harus menepi dari timnas U-19 akibat mengalami cedera serius.

Baca Juga: Dugaan Jual Beli Jabatan di Timnas U-19 Indonesia, Badan Yudisial PSSI panggil Dua Orang

Dokter timnas U-19, Dicky Mohammad Shofwan, mengungkap eks pemain Lincoln City itu mengalami cedera ACL.

"Begitu Jack Brown cedera kami langsung melakukan perawatan dari proses magnetic resonance imaging," ungkap Shofwan di laman resmi PSSI (21/12/2020).

"Jack ada gambaran cedera di anterior cruciate ligament (ACL) dan meniscus pada lutut kirinya," imbuhnya.

Shofwan tak menyebut berapa lama Jack Brown akan berada di ruang perawatan.

Namun, sejumlah pesepakbola dunia absen hingga lebh dari enam bulan saat divonis menderita cedera ACL.

Jack Brown saat mengikuti TC virtual timnas U-19 Indonesia.
PSSI.ORG
Jack Brown saat mengikuti TC virtual timnas U-19 Indonesia.

Bek Liverpool asal Belanda, Virgil van Dijk, dipastikan absen selama 7-8 bulan saat mengalami cedera ACL pada Oktober 2020 lalu.

"Saat ini ia harus beristirahat dan melakukan terapi dahulu," ujar Shofwan.

"Namun kami juga berkoordinasi dengan dokter ortopedi, apakah ia harus operasi atau tidak," tandasnya.

Jack Brown kemungkinan besar akan melewatkan kesempatan TC di Spanyol bareng timnas U-19.

David Maulana dan kawan-kawan akan bertolak ke negara asal Luis Milla itu pada 26 Desember.

Baca Juga: Berkat Garuda Select, Bagus Kahfi Sudah Punya Resep Berduel dengan Bek Tinggi Besar di Eropa

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P
Editor : Nungki Nugroho
Sumber : PSSI
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.