Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

BREAKING NEWS - Daftar Pemain Timnas U-19 Indonesia yang Dibawa Shin Tae-yong TC ke Spanyol

Unggul Tan Ngasorake - Rabu, 23 Desember 2020 | 15:24 WIB
Pelatih timnas U-19 Indonesia, Shin Tae-yong, sudah datang di Jakarta dan langsung memimpin latihan di Lapangan D, Senayan.
PSSI.ORG
Pelatih timnas U-19 Indonesia, Shin Tae-yong, sudah datang di Jakarta dan langsung memimpin latihan di Lapangan D, Senayan.

BOLANAS.COM - Pelatih timnas U-19 Indonesia, Shin Tae-yong, membawa 27 pemain untuk mengikuti pemusatan latihan (TC) di Spanyol.

Shin Tae-yong akhirnya memutuskan hanya membawa 27 pemain untuk TC di Spanyol.

Sebelumya, ada 38 pemain yang dipanggil untuk mengikuti TC di Jakarta.

Meski begitu, hingga saat ini belum ada pengumuman resmi dari PSSI terkait nama-nama tersebut.

Saat dimintai konfirmasi, Pelaksana Tugas (Plt) Sekjen PSSI, Yunus Nusi, membenarkan 27 daftar nama pemain tersebut.

Baca Juga: Pantang Menyerah, Legenda Aston Villa Puji Penampilan Garuda Select III

"Iya benar itu daftar pemainnya," kata Yunus dilansir Bolanas dari BolaSport.com, Rabu (23/12/2020).

Dari daftar 27 pemain tersebut, Shin Tae-yong meninggalkan sejumlah pemain andalannya.

Nama-nama seperti Jack Brown dan Beckham Putra tak dibawa oleh pelatih asal Korea Selatan itu.

Keduanya ditinggalkan lantaran masih dalam tahap pemulihan cedera.

Baca Juga: Gantikan Posisi Yudha Febrian, Shin Tae-yong Panggil Satu Pemain Baru

Selain keduanya, ada enam pemain lain yang dipulangkan oleh Shin Tae-yong.

Mereka adalah Irfan (Tiga Naga), Yofandi Damai (PSIS Semarang), Hamsa Lestaluhu (Bhayangkara FC), Arya Gerryan (Borneo FC), Liba Valentino (Bhayangkara FC), dan Syukran Arabia.

Lebih lanjut, Yunus Nusi juga memastikan bahwa timnas U-19 Indonesia akan berangkat ke Spanyol setelah Natal.

"Rencananya 26 Desember mereka berangkat ke Spanyol," ungkap Yunus.

Berikut daftar 27 pemain timnas U-19 Indonesia yang akan TC di Spanyol:

Alfrianto Nico - Persija Jakarta
Bagas Kaffa - Barito Putra
Andre Oktaviansyah-
Bayu M Fiqri - Persib Bandung
Braif Fatari - Persija Jakarta
David Maulana - Barito Putra
Erlangga Setyo - Persib Bandung
Genta Alparedo - Semen Padang
Irfan Jauhari - Bali United
Kakang Rudianto - Persib Bandung
Khairul Imam Zakiri -
Komang Teguh - Borneo FC
Komang Tri - Bali United
Mochammad Supriadi - Persebaya Surabaya
Moh. Bahril Fajar - PSIS Semarang
Mohammad Kanu - Babel United
M. Adi Satrio - PSMS Medan
Muhammad Fadhil - Semen Padang
Fajar fathur Rahman - Borneo FC
Salman Alfarid - Persija Jakarta
Pratama Arhan - PSIS Semarang
Pualam Bahari - Borneo FC
Rendy Juliansyah-
Rizky Ridho - Persebaya Surabaya
Saddam Gaffar - PSS Sleman
Sandi Samosir - Persija Jakarta
Titan Agung Bagus - Arema FC

 Baca Juga: Ditahan Imbang Port Vale U-18, Ini Komentar Pelatih Garuda Select III

 

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P
Editor : Nungki Nugroho
Sumber : BolaSport.com
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.