Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Tahu Standar Liga Inggris Berkat Garuda Select, Bagus Kahfi Kejar Impian Main di Manchester United

Najmul Ula - Minggu, 27 Desember 2020 | 14:32 WIB
Bagus Kahfi
Bagus Kahfi

BOLANAS.COM - Bagus Kahfi mematok target lebih tinggi dengan berkata ingin mengejar karier bermain untuk Manchester United.

Penyerang muda Indonesia, Bagus Kahfi, sudah mematok target berikutnya usai memastikan akan berkarier di klub Liga Belanda, FC Utrecht.

FC Utrecht diketahui telah memberi kontrak berdurasi 1,5 tahun dengan opsi perpanjangan dua tahun kepada Bagus Kahfi.

Bagus Kahfi lantas tak ragu mendeklarasikan target berikutnya, yaitu bermain bagi klub idolanya, Manchester United.

Baca Juga: Syahrian Abimanyu Pamer Kemampuan Bahasa Spanyol, Buktikan Diri Siap Tampil untuk Johor Darul Takzim

Bagus Kahfi memang merupakan penggemar Manchester United sejak kecil.

"Bermain untuk Manchester United adalah impian terbesar saya, awal saya menyukai Manchester United sejak 2008 lalu," ucap Bagus Kahfi kepada Warta Kota (27/12/2020).

"Saat itu mereka menjuarai Liga Champions setelah mengalahkan Chelsea," kenangnya.

Saat itu, Manchester United yang diasuh Sir Alex Ferguson berhasil mengalahkan Chelsea di babak final melalui adu penalti.

Baca Juga: Kisah Syahrian Abimanyu dan JDT Bermula saat Madura United Bertandang ke Johor pada Januari 2020

Bertahun-tahun kemudian, Bagus Kahfi merasa semakin dekat mewujudkan impiannya saat mengikuti program Garuda Select.

Bersama Garuda Select, penyerang kribo itu memang banyak bertanding dengan klub-klub Liga Inggris.

Kariernya di Garuda Select berjalan dengan baik, dibuktikan dengan koleksi 16 gol yang menjadikannya top scorer di tim.

Direktur Dennis Wise pun tak ragu menghubungi FC Utrecht untuk melihat kemampuan Bagus Kahfi.

Bagus Kahfi saat berada di markas Ajax Amsterdam (24/10/2020).
Twitter Bagus Kahfi
Bagus Kahfi saat berada di markas Ajax Amsterdam (24/10/2020).

Berdasarkan pengalaman itu, Bagus merasa sudah merasakan standar sepak bola di Inggris.

"Saat bersama Garuda Select II lalu, saya lama bermain di Inggris," tuturnya.

"Jadi saya sudah tahu bagaimana standar permainan di sana, dan apa-apa saja yang mesti saya siapkan," tambahnya.

Bukan tak mungkin, apabila tampil moncer di FC Utrecht, tawaran dari klub Inggris itu akan datang.

"Memang tak mudah, namun saya akan berjuang meraih impian saya," tandasnya.

Baca Juga: Kedekatan Bagus Kahfi dan Bagas Kaffa, Menyemangati saat Cedera Hingga Cerita soal Pacar

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P
Editor : Nungki Nugroho
Sumber : Warta Kota
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.