Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Kelana Mahessa Bertekad Curi Satu Tempat di Skuad Utama Timnas U-19 Indonesia

Unggul Tan Ngasorake - Selasa, 5 Januari 2021 | 12:31 WIB
Pemain keturunan Indonesia-Jerman, Kelana Mahessa saat menjalani latihan bersama timnas U-19 Indonesia di Kroasia.
Media PSSI
Pemain keturunan Indonesia-Jerman, Kelana Mahessa saat menjalani latihan bersama timnas U-19 Indonesia di Kroasia.

BOLANAS.COM - Pemain timnas U-19 Indonesia, Kelana Mahessa, sudah tiba di Spanyol dan langsung mengikuti sesi latihan pada Senin (4/1/2021).

Kelana Mahessa kembali memenuhi panggilan dari timnas U-19 Indonesia.

Meski baru tiba di Spanyol, Kelana langsung mengikuti sesi latihan bersama para pemain timnas U-19 Indonesia lainnya.

Kelana sendiri mengaku dirinya dalam keadaan yang baik dan fit untuk ikut pemusatan latihan (TC).

"Saya dalam kondisi baik dan tidak masalah dalam kebugaran," kata Kelana dikutip Bolanas dari laman resmi PSSI.

Baca Juga: Timnas U-19 Indonesia Batal Lawan Lleida Esportiu U-19 Hari Ini

Pemain berdarah Indonesia-Jerman itu senang bisa kembali mendapat kepercayaan dari pelatih timnas U-19 Indonesia, Shin Tae-yong.

Ini adalah kali kedua Kelana dipanggil oleh timnas U-19 Indonesia.

Sebelumnya, Kelana diberi kesempatan untuk mengikuti TC timnas U-19 Indonesia di Kroasia.

"Ya saya senang dan bangga dapat kembali bergabung bersama timnas U-19 usai sebelumnya ikut TC saat di Kroasia lalu," ungkap Kelana.

Editor : Unggul Tan Ngasorake
Sumber : PSSI.org
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.