Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Gagal Tampil di Piala Dunia U-20, Shin Tae-yong Beri Pesan Menyentuh untuk Pemain Timnas U-19 Indonesia

Unggul Tan Ngasorake - Rabu, 13 Januari 2021 | 16:37 WIB
Shin Tae-Yong saat memimpin latihan timnas Indonesia U-19 di Spanyol, Senin (4/1/2021).
PSSI
Shin Tae-Yong saat memimpin latihan timnas Indonesia U-19 di Spanyol, Senin (4/1/2021).

BOLANAS.COM - Pelatih timnas U-19 Indonesia, Shin Tae-yong, punya pesan khusus untuk para pemain yang gagal tampil di Piala Dunia U-20 2021.

Seperti diketahui, para pemain timnas U-19 Indonesia saat ini harus mengubur impian mereka untuk tampil di Piala Dunia U-20 2021.

Hal itu terjadi setelah FIFA membatalkan Piala Dunia U-20 2021 karena pandemi COVID-19.

Mayoritas pemain timnas U-19 Indonesia saat ini juga tidak bisa tampil di Piala Dunia U-20 2023 mendatang karena terganjal batasan usia.

Rupanya Shin Tae-yong tak ingin para pemain timnas U-19 Indonesia patah semangat.

Baca Juga: Dikaitkan dengan Stefano Lilipaly, Ini Jawaban Pelatih Sabah FA

Shin Tae-yong meminta para pemain timnas U-19 Indonesia untuk tetap bersemangat.

"Kami harap pemain terus bersemangat, kerja keras serta selalu bermain maksimal," kata Shin Tae-yong dilansir Bolanas dari laman resmi PSSI.

Menurut Shin Tae-yong, perjalanan para pemain timnas U-19 Indonesia saat ini belum berakhir.

Shin Tae-yong menyebut para pemain Garuda Nusantara akan menjadi tulang punggung timnas Indonesia ke depannya.

Editor : Nungki Nugroho
Sumber : PSSI.org
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.