Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Tak Jauh Beda dengan Indonesia, Kurniawan Dwi Yulianto Curhat soal Situasi di Malaysia

Unggul Tan Ngasorake - Rabu, 20 Januari 2021 | 14:03 WIB
Mantan striker timnas Indonesia, Kurniawan Dwi Yulianto, resmi menjadi pelatih Sabah FA.
SRI MULYATI/BOLASPORT.COM
Mantan striker timnas Indonesia, Kurniawan Dwi Yulianto, resmi menjadi pelatih Sabah FA.

BOLANAS.COM - Pelatih Sabah FA, Kurniawan Dwi Yulianto, curhat soal situasi di Liga Malaysia di tengah pandemi Covid-19 seperti saat ini.

Tak jauh berbeda dengan di Indonesia, pemerintah Malaysia kini juga tengah memperketat protokol kesehatan mereka.

Sejak 13 Januari lalu, pemerintah Malaysia resmi memberlakukan Perintah Kawalan Pergerakan (PKP).

Kebijakan itu pun berdampak bagi klub-klub peserta Liga Malaysia.

Salah satu klub yang merasakan imbas negatif dari aturan tersebut adalah Sabah FA.

Baca Juga: Piala Dunia U-20 Batal, Striker Timnas U-19 Indonesia Berhasrat Tampil di SEA Games 2021

Sabah FA kini tak bisa berkumpul untuk menggelar latihan di lapangan.

Kurniawan Dwi Yulianto mengatakan dirinya meminta para pemain Sabah FA untuk berlatih mandiri.

"Saat ini para pemain kembali menjalani latihan secara individu. Mereka akan memberi laporan kepada tim pelatih," kata Kurniawan dilansir Bolanas dari laman resmi Liga Malaysia.

Pelatih yang akrab di sapa Si Kurus itu berharap akan segera ada kelonggaran dari pemerintah Malaysia.

Editor : Unggul Tan Ngasorake
Sumber : malaysianfootballleague.com
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.