Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Cerita Shin Tae-yong soal Transfer Asnawi Mangkualam ke Ansan Greeners FC

Unggul Tan Ngasorake - Senin, 25 Januari 2021 | 11:20 WIB
Pelatih baru PSSI asal Korea Selatan Shin Tae Yong saat ditemui usai penandatanganan kontrak kerja di Stadion Pakansari, Bogor, Jawa Barat, Sabtu (28/12/2019). Dalam pendandatanganan kontrak itu Shin Tae Yong akan menjadi pelatih Timnas selama 4 tahun kedepan serta mendapat souvenir jersey Timnas In
TRIBUNNEWS/JEPRIMA
Pelatih baru PSSI asal Korea Selatan Shin Tae Yong saat ditemui usai penandatanganan kontrak kerja di Stadion Pakansari, Bogor, Jawa Barat, Sabtu (28/12/2019). Dalam pendandatanganan kontrak itu Shin Tae Yong akan menjadi pelatih Timnas selama 4 tahun kedepan serta mendapat souvenir jersey Timnas In

BOLANAS.COM - Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong, menceritkan awal mula dirinya merekomendasikan Asnawi Mangkualam ke Ansan Greeners FC.

Shin Tae-yong merupakan sosok penting dibalik transfer Asnawi Mangkualam ke klub asal Korea Selatan, Ansan Greeners FC.

Kepada media Korea Selatan, Chosun Sport, Shin Tae-yong menceritakan awal mula dirinya terlibat dalam proses transfer tersebut.

Ansan Greeners FC memang awalnya sedang mencari pemain dari ASEAN untuk memenuhi regulasi.

Kabar tersebut pun rupanya sampai ke telinga Shin Tae-yong.

Baca Juga: Egy Maulana Vikri Tutup TC Lechia Gdansk dengan Catatan Gemilang

Pelatih berusia 51 tahun itu mengaku mendengar kabar Ansan Greeners FC sedang mencari pemain saat dirinya pulang dari Spanyol beberapa waktu lalu.

"Ketika perjalanan pulang dari Spanyol dalam rangka pemusatan latihan timnas U19 Indonesia, saya mendengar pembicaraan soal Ansan dan kemudian merekomendasikannya," kata Shin Tae-yong dikutip Bolanas dari Chosun Sport.

Asnawi sendiri memang bertekad untuk bisa bermain di level yang lebih tinggi lagi.

Kepada Shin Tae-yong, Asnawi mengungkapkan keinginannya tersebut.

Bek PSM Makassar, Asnawi Mangkualam, sedang menguasai bola saat menghadapi Persita Tanggerang di Stadion Sport Centre, Tangerang (6/3/2020)
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Bek PSM Makassar, Asnawi Mangkualam, sedang menguasai bola saat menghadapi Persita Tanggerang di Stadion Sport Centre, Tangerang (6/3/2020)

Baca Juga: Persib Restui Beckham Putra Gabung Klub Montenegro Agustus Nanti

"Pemain itu juga mengungkapkan keinginan kuatnya dan menginginkan saya membantunya. Dia bilang ingin belajar," ungkap Shin Tae-yong.

Shin Tae-yong pun tak ragu dengan kualitas yang dimiliki oleh Asnawi.

Menurut Shin Tae-yong, pemain berusia 22 tahun itu memiliki mental yang bagus.

Bagi Shin Tae-yong, Asnawi adalah salah satu pemain terbaik di Indonesia saat ini.

"Asnawi adalah pemain nomor satu di hati saya," ucap Shin Tae-yong.

Ansan Greeners FC mengikat Asnawi dengan kontrak berdurasi satu musim.

Dalam kontrak tersebut juga terdapat opsi perpanjangan selama satu tahun berikutnya.

Baca Juga: Sukses Datangkan Ryuji Utomo dari Persija, Kini Penang FC Incar Bek Persib

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P
Editor : Unggul Tan Ngasorake
Sumber : chosun.com
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.