Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Klausul Tak Lazim Bhayangkara Solo FC, Sabah FC Tetap Mau Keluar Uang Demi Boyong Saddil Ramdani

Najmul Ula - Selasa, 2 Februari 2021 | 11:40 WIB
Pemain sayap Bhayangkara FC, Saddil Ramdani,  ketika laga Bhayangkara FC malawan Persija Jakarta di Stadion PTIK, Melawai, Jakarta Selatan (14/3/2020)
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Pemain sayap Bhayangkara FC, Saddil Ramdani, ketika laga Bhayangkara FC malawan Persija Jakarta di Stadion PTIK, Melawai, Jakarta Selatan (14/3/2020)

BOLANAS.COM - Sabah FC tetap mau membayar nominal transfer demi memboyong Saddil Ramdani walau menghadapi klausul tak lazim dari Bhayangkara Solo FC.

Pemain sayap Indonesia, Saddil Ramdani, menemui sedikit hambatan dalam proses kepindahannya ke klub Malaysia.

Nasib Saddil Ramdani saat ini sedang ditentukan proses negosiasi yang sedang berlangsung antara Bhayangkara Solo FC dengan Sabah FC.

Sabah FC saat ini dilatih oleh legenda timnas Indonesia, Kurniawan Dwi Yulianto.

Baca Juga: Bursa Transfer Januari Ditutup: Elkan Baggott Resmi Bertahan di Ipswich Town dan Tolak Klub Premier League

Kurniawan Dwi Yulianto sebenarnya tidak menjadikan Saddil Ramdani sebagai target utama Sabah FC.

Target pertama Sabah FC untuk mengisi slot pemain ASEAN di Liga Malaysia 2021 adalah winger Persib Bandung, Febri Hariyadi.

Namun, Sabah FC terbentur persyaratan Persib Bandung yang disebut Kurniawan berpotensi "merepotkan".

Persyaratan tersebut yaitu Sabah FC wajib mengembalikan Febri Hariyadi satu bulan sebelum Liga 1 Indonesia bergulir.

Baca Juga: Deadline Bursa Transfer Januari: Dua Klub Liga 1 Lepas Pemain ke Liga Belanda dan Liga Italia

Editor : Najmul Ula
Sumber : BolaSport.com
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.