Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLANAS.COM - PSSI bersama PT Liga Indonesia Baru (LIB) berencana untuk mengadakan pertandingan simulasi Liga 1 2021.
Nasib kompetisi di Indonesia mulai menemui titik terang.
Setelah melalui proses yang panjang, pihak kepolisian mengindikasikan akan memberi restu untuk PSSI menggelar Liga 1 2021.
Informasi tersebut disampaikan oleh Direktur Utama PT LIB, Akhmad Hadian Lukita.
Sebelumnya, Kepala Bidang Kerjasama Baintelkam (Badan Intelijen Keamanan) Polri , Kombes Pol Budi Sajidin, telah memberi lampu hijau untuk Liga 1 kembali bergulir.
Baca Juga: Sergio Van Dijk Beberkan Faktor yang Bikin Pemain Indonesia Susah Gabung Klub Eropa
"Lampu hijaunya adalah kemarin saya dapat informasi dari Asops Kapolri Imam Sugianto," ucapnya dikutip dari Tribunnews (3/2/2021).
"Yang menyatakan bahwa untuk tata cara kegiatan Liga 1 sepak bola kemungkinan ini bisa dilaksanakan, ini sudah dipertimbangkan," tambahnya.
Sementara itu, secara terpisah Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan, merespon positif kabar tersebut.
Iriawan mengatakan PSSI dan PT LIB akan segera menggelar pertandingan simulasi.
Baca Juga: TC Timnas U-22 Indonesia, Shin Tae-yong Panggil 2 Kiper Persib
Rencananya pertandingan tersebut akan digelar Senin (8/2/2021) mendatang.
"Hari Senin (8/2/2021) apabila tidak ada perubahan akan simulasi (pertandingan)," kata Iriawan dilansir Bolanas dari BolaSport.com, Kamis (4/2/2021).
Meski begitu, PSSI masih belum menentukan lokasi untuk simulasi pertandingan tersebut.
"Nanti untuk lapangan akan ditentukan, apakah di sawangan, PTIK, Stadion Madya, atau stadion lain," ungkap pria yang akrab disapa Iwan Bule itu.
"Ini sedang kami usahakan, besok akan dibuat videonya, sampai hari Senin saya minta deadline," sambungnya.
Semua kegiatan tersebut nantinya akan direkam untuk diserahkan ke pihak kepolisian.
"Nanti mungkin kami paparkan itu cukup dari mulai, H-1 ke hotel, besoknya jam 10 di-swab, naik bus, pakai masker, turun, ke lapangan," tutur Iwan.
"Kami akan buatkan videonya, sehingga nanti itu yang akan kami paparkan ke pihak kepolisian dan tentunya ke Satgas Covid-19, Menpora," tutupnya.
Baca Juga: Shin Tae-yong Sempat Berat Hati Lepas Asnawi Mangkualam ke Ansan Greeners karena Hal Ini
Editor | : | Unggul Tan Ngasorake |
Sumber | : | BolaSport.com,tribunnews.com |