Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Evan Dimas dan Rasa Penasaran Timnas Indonesia di SEA Games 2021

Nungki Nugroho - Senin, 8 Februari 2021 | 06:00 WIB
Pemain Timnas U-22 Indonesia Evan Dimas (kedua kanan) yang cedera menyapa suporter seusai Timnas Indonesia kalah dari Timnas Vietnam dalam final sepak bola putra SEA Games 2019 di Stadion Rizal Memorial, Manila, Filipina, Selasa (10/12/2019).
ANTARA FOTO/SIGID KURNIAWAN
Pemain Timnas U-22 Indonesia Evan Dimas (kedua kanan) yang cedera menyapa suporter seusai Timnas Indonesia kalah dari Timnas Vietnam dalam final sepak bola putra SEA Games 2019 di Stadion Rizal Memorial, Manila, Filipina, Selasa (10/12/2019).

BOLANAS.COM - Gelandang Persija Jakarta, Evan Dimas Darmono, bertekad menebus rasa penasaran bersama timnas U-22 Indonesia di SEA Games 2021.

Evan Dimas Darmono kembali mendapat kesempatan untuk mengikuti training camp (TC) timnas Indonesia.

Gelandang asal Surabaya itu untuk kedua kalinya diikutkan TC timnas U-22 Indonesia dengan status pemain senior.

Baca Juga: Tak Disangka, Bagus Kahfi dan Bagas Kaffa Dibesarkan oleh SSB Malaysia hingga Dipanggil Timnas Indonesia

Selain Evan, pelatih timnas Indonesia Shin Tae-yong juga memanggil beberapa pemain senior seperti Dendy Sulistyawan, Adam Alis, hingga Kushedya Hari Yudo.

Sebelumnya, Evan Dimas juga telah mengikuti TC timnas U-22 Indonesia pada Desember 2020 lalu.

Kini, ia kembali mengikuti TC timnas Indonesia yang berlangsung di Stadion Madya, Jakarta, mulai Senin, (8/2/2021).

PSSI sengaja menggelar TC jauh-jauh hari demi mewujudkan target medali emas di SEA Games 2021.

Editor : Nungki Nugroho
Sumber : persija.id
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.