Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLANAS.COM - Todd Ferre mampu membuat kontribusi positif walau cuma bermain 30 detik dalam debutnya di Liga Thailand bareng Lampang FC.
Pemain muda Indonesia, Todd Rivaldo Ferre, baru saja melakoni hari bersejarah bersama klub barunya di Liga Thailand, Lampang FC.
Todd Rivaldo Ferre memang baru saja mencatat debut bersama Lampang FC di Thai League 2 saat melawan Uthai Thani, Minggu (7/2/2021).
Todd Rivaldo Ferre dimainkan sejak menit ke-90+4 dan hanya menghabiskan waktu sekitar 30 detik sebelum wasit meniup peluit akhir.
Baca Juga: Simulasi Pertandingan Sudah Selesai Digelar, PT LIB Tunggu Respon Polri
Pemain berusia 21 tahun tersebut sebenarnya baru menginjakkan kaki di Thailand pada 22 Januari lalu.
Todd Ferre juga harus lebih dulu menjalani karantina selama 14 hari sebelum bergabung sesi latihan Lampang FC.
Dengan begitu, Todd Ferre sebenarnya baru berlatih selama dua atau tiga hari dengan rekan-rekan barunya.
Pelatih Lampang FC, Somchai Makmool, tampak langsung mempercayai Todd Ferre dengan menurunkan sang wonderkid pada laga melawan Uthai Thani.
Baca Juga: Bagus Kahfi Merapat ke FC Utrecht, Eks Striker Ajax Justru Betah di Indonesia
Pada laga itu, Lampang FC sudah nyaman dengan keunggulan 2-0 atas kubu tuan rumah.
Dua gol Lampang FC diciptakan oleh Alex Rafael (27') dan Wichit Tanee (87').
Todd Ferre pun memasuki lapangan pada menit ke-90+4 menggantikan pemain sayap Jeerachai Ladadok.
Dalam waktu singkat, pemain pinjaman dari Persipura itu memberi kontribusi positif saat menerima umpan lambung dan langsung menciptakan situasi berbahaya.
Todd Ferre yang berambut pirang mengontrol bola itu dengan ciamik dan langsung melepas umpan daerah kepada rekannya di sayap kanan.
Kontribusi tersebut tentu menjadi awal menjanjikan bagi Todd Ferre yang baru berlatih selama beberapa hari.
Pemain muda terbaik Liga 1 2019 tersebut bisa segera menambah menit tampil seiring berjalannya waktu.
Lampang FC selanjutnya akan menjami Siam Navy pada lanjutan Thai League 2, Rabu (10/2/2021).
Baca Juga: Abimanyu dan Bagus Kahfi Sudah, Publik Indonesia Kini Menanti Peresmian Asnawi
Editor | : | Nungki Nugroho |