Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Pelatih Brasil Sebut Indonesia Patut Jadi Contoh Vietnam dan Thailand dalam Hal Ini

Nungki Nugroho - Senin, 8 Februari 2021 | 21:08 WIB
Bagus Kahfi resmi diperkenalkan oleh FC Utrecht, Jumat (5/2/2021).
fcutrecht.nl
Bagus Kahfi resmi diperkenalkan oleh FC Utrecht, Jumat (5/2/2021).


BOLANAS.COM - Pelatih asal Brasil, Ailton dos Santos Silva, menyatakan negara-negara Asia Tenggara harus meniru Indonesia dalam upaya mengekspor pemain ke Eropa.

Sepak bola Indonesia menjadi sorotan negeri tetangga usai transfer Bagus Kahfi ke klub Belanda.

Bomber timnas U-19 Indonesia itu telah resmi direkrut oleh FC Utrecht yang mentas di kasta tertinggi Liga Belanda.

Bagus Kahfi diperkenalkan oleh manajemen FC Utrecht pada Jumat (5/2/2021).

Baca Juga: Kapolri Buka Peluang Izinkan Liga 1, PT LIB Siapkan Video Simulasi Pertandingan

"Selamat datang di Utrecht, Bagus Kahfi," tulis FC Utrecht di akun Instagram resminya.

Media Vietnam, The Thao 247, turut menyoroti transfer pemain Indonesia ke Eropa mulai dari Egy Maulana Vikri, Witan Sulaeman, hingga Bagus Kahfi.

The Thao mengakui jika ekspor pemain ke Eropa merupakan pertanda positif bagi sepak bola Indonesia.

Apresiasi pun diberikan oleh pelatih klub Vietnam, Ailton dos Santos Silva, yang diwawancarai oleh The Thao 247.

Ailton merupakan pelatih Ho Chi Minch City yang juga pernah mengantarkan Chiangrai United menjuarai Liga Thailand pada 2019.

Menurutnya, langkah jitu telah dilakukan oleh pemain Indonesia yang memutuskan berkarier di Eropa.

Editor : Nungki Nugroho
Sumber : Thethao247.vn
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.