Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Pemain Termuda di TC Timnas Indonesia, Kiper 17 Tahun Milik Persib Merasa Sedang Dipersiapkan Shin Tae-yong

Najmul Ula - Minggu, 14 Februari 2021 | 09:15 WIB
Kiper Persib U-18, Erlangga Setyo saat berlatih.
Persib Bandung
Kiper Persib U-18, Erlangga Setyo saat berlatih.

BOLANAS.COM - Erlangga Setyo merasa Shin Tae-yong sedang mempersiapkan dirinya di timnas Indonesia untuk menghadapi ajang besar di masa mendatang.

Kiper muda Persib Bandung, Erlangga Setyo, angkat bicara soal keputusan Shin Tae-yong memanggil dirinya ke training camp timnas Indonesia.

Timnas Indonesia U-22 yang dipersiapkan menuju SEA Games 2021 memang telah melakoni pemusatan latihan sejak Selasa (9/2/2021) lalu.

Erlangga Setyo, terlahir pada 16 April 2003, merupakan pemain termuda dalam skuat timnas Indonesia U-22 pada TC bulan Februari ini.

Baca Juga: Jendela Transfer Liga Malaysia Diperpanjang, Satu Tim Bisa Jadi Destinasi Pemain Indonesia

Shin Tae-yong sendiri diketahui memiliki kekaguman tersendiri pada Erlangga Setyo yang memiliki tinggi mencapai 192 cm.

"Kita mempunyai seorang kiper bertinggi lebih dari 190 cm," ujar Shin kepada televisi Korea Selatan, Hyungwook Seo's TV (12/2/2020).

"Setelah saya melihat apa yang bisa mereka lakukan, saya yakin dapat mencapai target kami tahun depan," tambahnya.

Masih berusia 17 tahun, Erlangga Setyo kemudian dipanggil Shin Tae-yong dalam TC timnas Indonesia U-19 di Kroasia dan Spanyol.

Baca Juga: Laris Manis, Empat Pemain Indonesia Diborong Klub Timor Leste

Editor : Najmul Ula
Sumber : Kompas.com
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.