Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLANAS.COM - Empat tim Indonesia sukses menembus 100 besar peringkat klub-klub terbaik di Asia.
Klub-klub Indonesia mulai menjadi perhatian usai bangkit dari sanksi AFC enam tahun silam.
Sejak era Liga 1 2017, tim Indonesia sudah bisa kembali bermain di kompetisi internasional.
Baca Juga: AFC Tunda Jadwal Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2022 dan Piala Asia 2023
Tampilnya Persija Jakarta dan Bali United di Piala AFC 2018 menjadi tanda sepak bola Indonesia telah kembali.
Persija nyaris lolos ke final andai tak tumbang dari wakil Singapura, Home United.
Skuad Macan Kemayoran bahkan berhasil mengungguli wakil terbaik dari negara tetangga seperti Johor Darul Takzim (Malaysia), Song Lam Nghe An (Vietnam), dan Tampines Rovers (Singapura).
Pada edisi 2019, Persija kembali mewakili Indonesia di Piala AFC kali ini bersama PSM Makassar.
PSM sebagai satu-satunya wakil Indonesia di babak knock-out menyerah dari Becamex Binh Duong (Vietnam) usai kalah agregat gol tandang 2-2.
Kegagalan Persija pada edisi 2019 turut berimbas pada perolehan poin di ranking klub Asia.
Sebagaimana dilansir dari footballdatabase per 14 Februari 2021, hanya ada empat tim Indonesia yang menembus 100 besar ranking AFC.
Editor | : | Nungki Nugroho |
Sumber | : | Footballdatabase.com |