Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Pelatih Utak-Atik Skuat Inti Lechia Gdansk, Nama Egy Maulana Vikri Tetap Tersisihkan

Najmul Ula - Senin, 22 Februari 2021 | 05:00 WIB
Winger timnas Indonesia, Egy Maulana Vikri, saat memperkuat Lechia Gdansk melawan Sokoł Ostróda di laga uji coba.
LECHIA.PL
Winger timnas Indonesia, Egy Maulana Vikri, saat memperkuat Lechia Gdansk melawan Sokoł Ostróda di laga uji coba.

BOLANAS.COM - Egy Maulana Vikri tetap tersisihkan dari skuat Lechia Gdansk meski sang pelatih menyatakan telah merombak ulang tim.

Pemain muda Indonesia, Egy Maulana Vikri, tampak belum bisa keluar dari krisis menit bermain di Lechia Gdansk.

Egy Maulana Vikri terakhir kali bermain di laga kompetitif bersama Lechia Gdansk pada pekan ke-10 Liga Polandia melawan Piast Gliwice, 23 November 2020 silam.

Saat ini, Egy Maulana Vikri mencatat delapan pertandingan beruntun mendekam di bangku cadangan Lechia Gdansk.

Baca Juga: Agenda Syahrian Abimanyu bareng Striker Pinjaman JDT usai Batal Debut di Newcastle Jets

Realita tersebut telah membuat seorang fans Lechia Gdansk memaki wonderkid Indonesia itu.

"Bagaimana dengan Egy, apakah sampai pensiun akan berada di bangku cadangan?" tulis seorang fans di kolom komentar Trojmiasto.pl (17/2/2021).

"Ini tidak berguna, kecuali Indonesia membayar Lechia Gdansk agar Egy duduk di bangku cadangan," imbuhnya.

Baca Juga: Fabiano Terbuang karena Umur, Wonderkid Timnas U-19 Intai Satu Tempat di Tim Utama Persib Bandung

Skuat Lechia Gdansk sendiri tampak sudah berada dalam tren kemenangan setelah sempat dihantam rentetan hasil negatif.

Sebelumnya, Lechia Gdansk sempat menelan 5 kekalahan dalam enam laga di Liga Polandia.

Anak asuh Piotr Stokowiec kini mencatat tiga laga tak terkalahkan dengan raihan dua kemenangan dan satu hasil imbang.

Kritk pedas dari fans Lechia Gdansk kepada penyerang Indonesia, Egy Maulana Vikri (17/2/2021).
Najmul Ula
Kritk pedas dari fans Lechia Gdansk kepada penyerang Indonesia, Egy Maulana Vikri (17/2/2021).

Terbaru, Lechia Gdansk mengalahkan Gornik Zabrze dengan skor 2-0 pada Sabtu (20/2/2021) malam.

Mengenai tren positif tersebut, Piotr Stokowiec menyinggung utak-atik skuat yang ia lakukan.

"Saya senang dengan tim yang telah saya rombak ulang secara keseluruhan," ujar Stokowiec usai laga kontra Gornik Zabrze dikutip dari Lechia.pl (20/2021).

"Para pemain tetap bersama, Anda dapat melihat dedikasi, determinasi, dan kebersamaan mereka," tambahnya.

Baca Juga: Asnawi Karantina Lagi, Batal Bertemu Pelatih Ansan Greeners Bahas Adaptasi di Korea Selatan

Memang, terdapat sejumlah perbedaan dalam susunan sebelas awal Lechia Gdansk saat takluk dari Jagiellonia (30/1/2021) dan saat membungkam Gornik (20/2/2021).

Stokowiec tercatat mengubah empat pemain dalam starting XI dalam rentang dua laga tersebut, meliputi Kenny Saief, Isaac Ceesay, Jan Bieganski, dan Bartosz Kopacz.

Satu kesamaan dalam dua laga tersebut yaitu Egy Maulana Vikri, yang tetap tersisihkan dan hanya mendapat tempat di bangku cadangan.

Egy tak berkontribusi dalam rentetan hasil buruk tim, lantas tak berperan pula dalam rangkaian hasil bagus tim.

Kontrak Egy Maulana Vikri, yang akan habis pada Juni 2021, terancam tak diperpanjang.

Baca Juga: Egy Tetap Jadi Cadangan walau Lechia Gdansk Menang Lagi, Caci Maki Fans Polandia Masih Berlaku

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P
Editor : Nungki Nugroho
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.