Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Jadi Langganan Timnas, Pelatih Brasil Sebut Evan Dimas Sebagai Gelandang Terbaik di Indonesia

Unggul Tan Ngasorake - Jumat, 26 Februari 2021 | 16:35 WIB
Evan Dimas Darmono kembali dipanggil Shin Tae-yong untuk TC SEA Games 2021.
GERRY LOTULUNG/KOMPAS.COM
Evan Dimas Darmono kembali dipanggil Shin Tae-yong untuk TC SEA Games 2021.

BOLANAS.COM - Pilar Persija Jakarta, Evan Dimas Darmono dinilai sebagai gelandang terbaik yang dimiliki oleh Indonesia saat ini.

Evan Dimas memang dikenal sebagai salah satu pemain langganan dipanggil ke timnas Indonesia.

Meskipun pelatih timnas Indonesia sering berganti, nama Evan Dimas selalu menjadi pilihan di lini tengah.

Alfred Riedl, Luis Milla, hingga pelatih timnas Indonesia saat ini, Shin Tae-yong tetap mempercayai Evan Dimas.

Nama Evan pertama kali mulai dikenal publik Tanah Air melalui kiprahnya di timnas U-19 Indonesia pada tahun 2013 lalu.

Baca Juga: Resmi, Kick-off Piala Menpora 2021 Batal Digelar 20 Maret

Bersama timnas U-19 Indonesia, Evan tampil gemilang di ajang Piala AFF U-19 2013 lalu.

Berstatus sebagai kapten tim, Evan sukses mengantarkan timnas U-19 Indonesia menjuarai Piala AFF U-19.

Selain itu, Evan juga berhasil membawa timnas U-19 Indonesia lolos ke putara final Piala Asia U-19 tahun 2014.

Setelah itu, karier Evan Dimas terus meroket.

Nama Evan selalu jadi opsi terdepan di lini tengah timnas Indonesia.

Berbagai pujian pun sudah kerap diberikan kepada mantan pemain Barito Putera itu.

Baru-baru ini, kualitas Evan pun diakui oleh pelatih asal Brasil,Sergio Farias.

Sergio Farias memuji kualitas yang dimiliki oleh Evan sebagai seorang pemain.

Pelatih Persija Jakarta, Sergio Farias, sedang memantau timnya jelang laga melawan Borneo FC di Stadion Gelora Bung Karno (1/3/2020)
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Pelatih Persija Jakarta, Sergio Farias, sedang memantau timnya jelang laga melawan Borneo FC di Stadion Gelora Bung Karno (1/3/2020)

Baca Juga: Berita Transfer - Madura United Sukses Bajak Wonderkid Persib

Hal itu diungkapkan oleh Sergio Farias dengan memposting foto Evan di Instagram pribadinya.

Dalam keterangannya Sergio Farias menyebut Evan sebagai gelandang terbaik di Indonesia.

"Gelandang terbaik di Indonesia," tulis Sergio Farias dilansir Bolanas dari Instagram-nya, Kamis (24/2/2021).

Evan Dimas dan Sergio Farias memang pernah bekerja sama di Persija Jakarta.

Seperti diketahui, Sergio Farias sempat menukangi Persija di awal musim Liga 1 2020 lalu.

Gelandang berusia 25 tahun itu pun menjadi pilihan utama di lini tengah tim Macan Kemayoran.

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh SERGIO FARIAS (@sergiofarias92)

 

Evan juga berhasil tampil gemilang di bawah asuhan Sergio Farias.

Dari dua laga yang dilakoni Persija di Liga 1 2020, Evan Dimas berhasil mengemas dua gol.

Meski tak lama, namun Sergio Farias tetap mengakui kualitas dari Evan Dimas.

Baca Juga: Pelatih Persib Sampaikan Kabar Pemain Asing Jelang Piala Menpora 2021

 

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.