Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Pelatih Ansan Greeners Buka-bukaan soal Alasan Pinggirkan Asnawi Mangkualam

Unggul Tan Ngasorake - Minggu, 14 Maret 2021 | 05:00 WIB
Pelatih Ansan Greeners, Kim Gil-sik
Instagram/ansan_greeners_fc
Pelatih Ansan Greeners, Kim Gil-sik

BOLANAS.COM - Pelatih Ansan Greeners, Kim Gil-sik, angkat bicara tentang keputusannya tak memainkan Asnawi Mangkualam di dua laga terakhir.

Asnawi Mangkualam masih belum mendapatkan kesempatan untuk debut di K-League 2.

Padahal, Asnawi sudah latihan bersama Ansan Greeners sejak Kamis (4/3/2021).

Namun, Asnawi justru tak terlihat dalam dua laga terakhir Ansan Greeners.

Terbaru, Asnawi Mangkualam kembali tak masuk ke dalam skuad Ansan Greeners saat menghadapi Gyeongnam di pekan ketiga K-League 2, Sabtu (13/3/2021).

Baca Juga: Menang Mudah Lawan Tim Lokal, PSSI Siapkan Lawan Kuat untuk Timnas Indonesia

Laga itu sendiri berakhir mengenaskan untuk Ansan Greeners.

The Green Wolves harus rela takluk di kandang sendiri.

Ansan Greeners tertinggal lebih dulu di menit ke-77 melalui gol dari Wiliyan da Silva Barbosa.

Editor : Unggul Tan Ngasorake
Sumber : sports-g.com
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.