Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLANAS.COM - Pemain berdarah Indonesia, Sandy Walsh, tampaknya mulai menyerah untuk bisa membela timnas Indonesia.
Sandy Walsh sudah sering mengungkapkan keinginannya untuk membela timnas Indonesia.
Namun, keinginan Sandy Walsh tersebut masih bertepuk sebelah tangan.
Hingga kini harapan Sandy Walsh itu tak mendapat respon dari PSSI.
Sebelumnya, sempat beredar kabar bahwa Sandy Walsh akan bertemu pada Januari 2021 lalu.
Baca Juga: Disaat Nasib Liga 1 Belum Pasti, Liga Malaysia Sudah Dihadiri Penonton Bulan Depan
Akan tetapi, rumor tersebut langsung dibantah oleh PSSI.
Sandy Walsh pun tampaknya mulai menyerah untuk mendapatkan paspor Indonesia.
Kini, Sandy mulai mempertimbangkan untuk membela timnas Irlandia.
"Saya selalu ingin bisa bermain di level internasional dan saya pernah membela (tim juniar) Belanda," kata Sandy dikutip Bolanas dari The Sun, Kamis (18/3/2021).
"Itu adalah pilihan mudah, karena saat ini saya hanya memiliki paspor Belanda," imbuhnya.
Sandy sendiri memiliki latar belakang keluarga yang berbeda-beda.
Hal ini membuat Sandy memiliki enam negara sebagai opsi.
Baca Juga: Baru 3 Laga, Legenda Timnas Indonesia Terancam Dipecat Sabah FC
Namun, Sandy mengetahui bahwa tak mudah untuk mewujudkan keinginannya tersebut.
"Sekarang saya mencoba untuk realistis tentang negara mana yang akan saya bela," ungkapnya.
Pemain berusia 26 tahun itu pun mengatakan dirinya sempat dipantau oleh sejumlah pelatih.
"Saat bertanding melawan Cork City, ada pertanyaan tentang kemungkinan saya membela Irlandia," tutur pemain KV Mechelen itu.
"Setelah saya periksa, saya bisa memperkuat Irlandia."
"Saya pikir ada beberapa pelatih yang datang untuk menonton pertandingan saya namun sejak saat itu tak ada yang menghubungi saya," imbuhnya.
Sandy Walsh sendiri saat ini terus menunjukkan kualitasnya di kasta tertinggi Liga Belgia bersama KV Mechelen.
Sejauh ini Sandy telah brmain sebanyak 20 kalidan mengoleksi tiga gol.
Editor | : | Unggul Tan Ngasorake |
Sumber | : | thesun.co.ie |