Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLANAS.COM - Pelatih Persib Bandung, Robert Rene Alberts, rupanya punya penilaian berbeda terhadap penapilan dua pemain anyarnya.
Memasuki pekan kedua Piala Menpora 2021, Persib Bandun mulai menunjukkan peningkatan performa.
Hanya bermain imbang 1-1 saat lawan Bali United, Persib mampu bangit di lag kedua melawan Persita Tangerang.
Persib berhasil menumbangkan Persita dengan skor 3-1.
Tiga gol Persib dicetak oleh Esteban Viscarra (15'), Frets Butuan (35'), dan Ezra Walian (61').
Baca Juga: Skenario Arema Lolos dari Fase Grup Piala Menpora 2021, Menang Jadi Harga Mati!
Hasil ini membuat Persib saat ini berada di puncak klasemen Grup D Piala Menpora 2021 menggeser Bali United.
Laga melawan Persita juga terasa spesial bagi dua pemain Persib, yakni Ezra Walian dan Farshad Noor.
Keduanya mendapat kesempatan dari Robert Rene Alberts untuk melakoni laga debut.
Seperti diketahui, Ezra Walian dan Farshad Noor adalah dua pemain baru yang didatangkan oleh manajemen Persib untuk mengarungi musim ini.
Ezra dimasukkan oleh Robert di menit ke-62 menggantikan Esteban Vizcarra.
Sedangkan Farshad Noor baru masuk di menit ke-83 menggantikan Dedi Kusnandar.
Usai laga, Robert pun memberikan komentarnya terhadap penampilan dua pilar barunya itu.
Baca Juga: Direktur Eerste Divisie Jajaki Undang Bali United Main di Belanda
"Ezra sangat menikmati pertandingan," kata Robert dikutip Bolanas dari laman resmi klub.
Pelatih asal Belanda itu menilai Ezra mulai nyetel dengan rekan setimnya yang lain.
"Dia bisa menguasai bola dan membuka kerja sama dengan pemain lain.," ujar Robert.
Sementara itu, penilaian berbeda ditunjukkan Robert terhadap penampilan Farshad Noor.
Menurut Robert, Farshad belum menampilkan penampilan terbaiknya.
Robert menyebut pemain jebolan PSV Eindhoven itu masih beradaptasi.
"Farshad masih menyesuaikan diri dengan cuaca dan budaya di sini, dan gaya bermain tim," tutur pelatih berusia 66 tahun itu.
Meski begitu, Robert tetap percaya dengan kualitas yang dimiliki oleh pemain asal Afghanistan itu.
"Kami masih menantikan permainan terbaiknya, tapi penting bagi Farshad untuk mencicipi atmosfer pertandingan," tandasnya.
Selanjutnya Persib dijadwalkan akan menghadapi Persiraja Banda Aceh di laga terakhir Grup D Piala Menpora pada Jumat (2/4/2021).
Baca Juga: Pekan Kedua Piala Menpora 2021 - 2 Tim Tersingkir, Dominasi Pemain Lokal di Daftar Top Scorer
Editor | : | Nungki Nugroho |
Sumber | : | persib.co.id |