Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Timnas Indonesia Vs Afghanistan, Pasukan Shin Tae-yong Jumpa Pemain Asing Persib dan Rekan Setim Egy

Najmul Ula - Jumat, 9 April 2021 | 10:31 WIB
Pemain anyar Persib Bandung, Farshad Noor saat memberkuat Maung Bandung dalam laga Piala Menpora 2021
PERSIB
Pemain anyar Persib Bandung, Farshad Noor saat memberkuat Maung Bandung dalam laga Piala Menpora 2021

BOLANAS.COM - Afghanistan mengumumkan akan beruji coba dengan timnas Indonesia sebelum ajang Kualifikasi Piala Dunia 2022.

Timnas Indonesia asuhan Shin Tae-yong dilaporkan bakal beruji coba dengan timnas Afghanistan.

Kabar tersebut diumumkan Federasi Sepak Bola Afghanistan (AFF) melalui Twitter, Kamis (9/4/2021) kemarin.

AFF menyatakan timnas Afghanistan akan melakoni laga pemanasan dengan dua negara Asia Tenggara, yakni Indonesia dan Singapura.

Baca Juga: Sabah FC Tunggak Gaji Saddil Ramdani Dkk 3 Bulan, Kurniawan Dwi Yulianto Tak Dibayar 4 Bulan

"Pertemuan melawan Indonesia akan digelar pada 25 Mei, sementara laga kontra Singapura dihelat pada 29 Mei," tulis AFF (8/4/2021).

"Uji coba ini dilakukan agar timnas Afghanistan asuhan Anoush Dastgir bisa tampil lebih baik di Kualifikasi Piala Dunia 2022."

Laga uji coba Afthanistan vs Indonesia tersebut akan digelar di Dubai, Uni Emirat Arab.

Baca Juga: Kaesang Pangarep Berencana Boyong Bintang Liga 1 ke Persis Solo

Adapun Uni Emirat Arab adalah negara tuan rumah laga Grup G Kualifikasi Piala Dunia 2022.

Timnas Afghanistan masih menyisakan tiga laga di Grup E, yaitu menghadapi Bangladesh, Oman, dan India.

Timnas Indonesia juga memiliki tiga laga tersisa, yaitu melawan Vietnam, Thailand, dan Uni Emirat Arab.

Apabila laga melawan Afghanistan jadi digelar, para pemain Indonesia akan menghadapi sejumlah nama familiar.

Nama pertama adalah Farshad Noor, pemain asing terbaru Persib Bandung yang tampil di Piala Menpora 2021.

Farshad Noor telah mengantongi 10 caps di timnas Afghanistan.

Farshad Noor yang terlahir di Belanda itu saat ini bermain bersama sejumlah pilar timnas Indonesia di Persib, seperti Febri Hariyadi dan Victor Igbonefo.

Nama lain adalah Omran Haydary, pemain timnas Afghanistan yang merumput di Lechia Gdansk sejak Januari 2020.

Ia akan berjumpa dengan rekan setimnya di Lechia Gdansk yang berasal dari Indonesia, Egy Maulana Vikri.

Duel Omran Haydary melawan Egy Maulana Vikri di level tim nasional bakal terjadi setelah Lechia Gdansk menuntaskan Liga Polandia, yang berakhir pertengahan Mei mendatang.

PSSI sendiri belum mengkonfirmasi rencana laga Afghanistan vs Indonesia tersebut.

"Sudah ada rencana untuk timnas Indonesia menyambut Kualifikasi Piala Dunia 2022," ujar Direktur Teknik PSSI Indra Sjafri kepada BolaSport.com (9/4/2021).

"Nanti akan diberi tahu karena saat ini masih dimatangkan," tandasnya.

Baca Juga: Kabar Persija - Marco Motta Kembali, Macan Himalaya Siap Terkam Barito Putera

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P
Editor : Najmul Ula
Sumber : AFF,BolaSport.com
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.