Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Persib Vs Persebaya - Robert Rene Alberts Waspadai Satu Hal

Unggul Tan Ngasorake - Minggu, 11 April 2021 | 11:06 WIB
Pelatih Persib Bandung, Robert Rene Alberts.
PERSIB.CO.ID
Pelatih Persib Bandung, Robert Rene Alberts.

BOLANAS.COM - Pelatih Persib Bandung, Robert Rene Alberts, sudah menyiapkan strategi khusus untuk menghadapi Persebaya Surabaya.

Duel klasik antara Persib Vs Persebaya akan tersaji pada Minggu (11/4/2021).

Keduanya akan bentrok pada babak perempat final Piala Menpora 2021 di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Yogyakarta.

Jelang laga tersebut, pelatih Persib, Robert Rene Alberts, tak sungkan memuji calon lawannya.

Menurut Robert, Persebaya sudah membuktikan kualitas mereka di Piala Menpora 2021.

Baca Juga: Lolos Semifinal Piala Menpora 2021, Pelatih Persija Sesumbar Permalukan PSM Makassar

Di Piala Menpora 2021 sendiri Persebaya sama sekali tak diperkuat oleh pemain asing.

Robert menilai, hal ini bukan keuntungan untuk tim Maung Bandung.

"(Persebaya tanpa pemain asing) ini bukan keuntungan bagi Persib," tegas Robert dilansir Bolanas dari laman resmi klub, Sabtu (11/4/2021).

Pelatih asal Belanda itu menyebut Persebaya dan tim lain yang tak menggunakan jasa pemain asing telah membuktikan diri mereka.

"Semua tim yang bermain di turnamen ini dengan menggunakan pemain lokal sudah membuktikan apa yang mereka bisa," ujar Robert.

"Turnamen ini tidak sama untuk semua tim, beberapa ada yang diperkuat pemain lokal sedangkan yang lainnya merupakan kombinasi."

"Hal yang sangat bagus ketika melihat Persebaya dan PSM bermain dengan kebanggaan yang mereka miliki," imbuhnya.

Persebaya jadi tim dari Grup C yang paling berpeluang untuk lolos ke babak perempat final Piala Menpora 2021.
Persebaya jadi tim dari Grup C yang paling berpeluang untuk lolos ke babak perempat final Piala Menpora 2021.

Baca Juga: Update Ranking FIFA April 2021 - Timnas Indonesia Sejajar dengan Satu Tim ASEAN

Meski tanpa pemain asing, Robert tetap waspada terhadap Persebaya.

Pelatih berusia 66 tahun itu menilai skuad Bajul Ijo memiliki semangat bermain yang sangat luar biasa.

Selain itu, Robers juga memuji pelatih Persebaya, Aji Santoso.

"Persebaya main dengan semangat yang tinggi sekaligus ingin menunjukkan mereka punya kualitas sebagai pemain lokal," tutur mantan pelatih PSM Makassar itu.

"Banyak pemainnya yang bermain di level Internasional, mereka punya talenta besar dan pelatih yang juga sangat bagus," lanjutnya.

Hal senada juga disampaikan oleh winger lincah Persib, Febri Hariyadi.

"(Persebaya) dihuni pemain lokal yang sangat bagus, mereka punya daya juang tinggi," kata Febri.

Oleh karena itu, Febri bertekad untuk bermain lebih baik saat laga nanti.

"Jadi kami harus waspadai itu dan bisa menunjukkan semangat yang lebih tinggi dari lawan," pungkasnya.

Baca Juga: Hasil Piala Menpora 2021 - Bungkam Barito Putera, Persija ke Semifinal Tantang PSM

 

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P
Editor : Unggul Tan Ngasorake
Sumber : persib.co.id
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.