Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLANAS.COM - Anak asuh Shin Tae-yong unjuk gigi, Persib Bandung sementara bermain imbang dengan PSS Sleman pada leg pertama semifinal Piala Menpora 2021.
Persib Bandung mengenakan kostum tuan rumah menghadapi PSS Sleman di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Jumat (16/4/2021).
Persib mengenakan kostum biru-biru, sedangkan PSS Sleman berseragam putih-putih.
Pertandingan ini penuh dengan emosional bagi dua pemain PSS, Kim Jeffrey Kurniawan dan Fabiano Beltrame, yang merupakan mantan pemain Persib.
Baca Juga: Link Live Streaming Persib vs PSS - Persib Tanpa Duet Striker, Potensi Laga Membosankan?
Maung Bandung yang memainkan Ferdinand Sinaga sebagai ujung tombak langsung mengambil inisiatif menyerang.
Insiden terjadi pada menit keempat ketika Frets Butuan dijatuhkan Kim Jeffrey Kurniawan.
Protes sempat dilakukan oleh para pemain Persib lantaran wasit tak menganggap hal tersebut sebagai pelanggaran.
Kesempatan kembali dimiliki Persib lewat tendangan penjuru Febri Hariyadi yang masih bisa dihalau pemain bertahan PSS pada menit kelima.
Gol pertama justru berhasil dicetak oleh PSS Sleman pada menit ke-19.
Adalah penyerang timnas U-19 Indonesia, Saddam Gaffar, yang sukses menggetarkan jala Persib.
Anak didik Shin Tae-yong itu sukses melepaskan diri dari kawalan bek tangguh Persib, Victor Igbonefo.
Baca Juga: Kabar Baik untuk Timnas Indonesia, Momok di Piala AFF Mundur dari Skuad Thailand
Sundulan Saddam yang meneruskan umpan dari Samsul Arifin membawa PSS unggul 1-0 atas Maung Bandung.
View this post on Instagram
Tak perlu waktu lama bagi Persib untuk membalas ketertinggalan.
Victor Igbonefo yang gagal mengawal Saddam dengan baik menebus kesalahannya.
Sundulan Igbonefo meneruskan umpan Febri Hariyadi membuat skor imbang 1-1 pada menit ke-22.
Kim Jeffrey yang merebut bola dari Henhen Herdiana nyaris membobol gawang mantan timnya pada menit ke-27.
Beruntung sepakan Kim masih bisa ditepis oleh I Made Wirawan dan hanya menghasilkan tendangan pojok.
Selepas cooling break pada menit ke-30, tempo pertandingan mulai berangsur menurun.
Baca Juga: Persija Terluka, Dua Insiden Serius di Laga Kontra PSM Berpotensi Gagalkan Impian Lolos ke Final
Meski begitu, tensi tinggi tetap mewarnai duel antarpemain dari kedua tim.
View this post on Instagram
Cekcok sempat terjadi antara Frets Butuan dan Samsul Arifin pada menit ke-43.
Beruntung pertikaian segera dilerai oleh wasit beserta pemain dari kedua tim.
Igbonefo kembali nyaris mencetak gol kedua andai sundulannya tak melambung pada menit ke-44.
Satu menit berselang PSS juga hampir kembali mencetak gol melalui kerjasama Saddam Gaffar dan Nico Veles.
Sayangnya sundulan Nico Veles masih menyamping di sisi kiri gawang I Made Wirawan.
Meski jarang menyerang, aksi Saddam Gaffar dan Irfan Jaya membuat barisan pertahanan Persib kerepotan.
Gocekan Irfan Jaya di pengujung babak pertama nyaris membuat PSS kembali unggul andai tak diamankan oleh I Made Wirawan.
Skor imbang 1-1 menutup jalannya pertandingan babak pertama.
Susunan pemain:
Persib Bandung (4-3-3): 78-I Made Wirawan; 12-Henhen H, 2- Nick Kuipers, 32-Victor Igbonefo, 3-Ardi Idrus, 11-Dedi Kusnandar, 5-Farshad Noor, 13-Febri hariyadi, 10-Esteban Vizcara, 21-Freits Butuan, 6-Ferdinand Sinaga
Cadangan:14-Teja Pakualam, 16-A Jufrianto, 22-Supardi N, 4-Bayu Fiqri, 66-Jardel, 23-Agung, 27-Zalnando, 8-Abdul Aziz, 7-Beckham Putra, 93-Erwin.
Pelatih: Robert Rene Alberts.
PSS (4-3-3): 21-Ega Rizky; 3-Bagus Nirwanto, 15-Fabiano Beltrame, 51-Mario Maslac, 13-Samsul A, 23-Kim Kurniawan, 2-Aaron Evans, 10-Nico Velez, 41-Irfan Jaya, 32-Arsyad, 9-Saddam Gaffar
Cadangan: 30-Adi Satryo, 4-Fandi Imbiry, 8-Arthur Iriawan, 69-Derry Rachman, 6-Sukarta, 27-Irhkham Milla, 96-Rafi Angga, 88-Ocvian Chaniago, 7-Fitra Ridwan, 77-Jefri Kurniawan
Pelatih: Dejan Antonic.
Editor | : | Nungki Nugroho |