Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Peringatan Menpora soal Potensi Persib Vs Persija di Final Piala Menpora 2021

Nungki Nugroho - Senin, 19 April 2021 | 16:36 WIB
Persija vs Persib
Joevi
Persija vs Persib

BOLANAS.COM - Menteri Pemuda dan Olahraga, Zainudin Amali, memberikan peringatan soal potensi duel Persib Bandung dan Persija Jakarta di final Piala Menpora 2021.

Persija Jakarta berpotensi besar menghadapi Persib Bandung pada final Piala Menpora 2021.

Persija lebih dulu memastikan lolos ke final usai menyingkirkan PSM Makassar dalam drama adu penalti.

Dua laga Persija dan PSM di babak semifinal Piala Menpora 2021 berakhir imbang tanpa gol, sehingga ditutup dengan babak adu penalti.

Baca Juga: Laga Persija vs PSM Jadi Pertunjukan Andritany dan Hilman Syah, Sinyal Dipanggil Shin Tae-yong?

Di final, Persija masih menunggu pemenang antara Persib Bandung dan PSS Sleman.

Persib lebih diuntungkan untuk lolos karena sudah unggul 2-1 atas PSS Sleman pada leg pertama semifinal Piala Menpora 2021 di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Jumat (16/4/2021).

Itu artinya, Maung Bandung cukup bermain imbang pada laga kedua di Stadion Manahan, Solo, Senin (19/4/2021).

Basis suporter yang besar dari Persib dan Persija memicu kekhawatiran berbagai pihak.

Editor : Nungki Nugroho
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.