Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Saingi Santi Cazorla, Eks Persebaya Ukir Sejarah di Liga Champions Asia

Nungki Nugroho - Selasa, 20 April 2021 | 03:10 WIB
Pemain Persebaya Surabaya, Manuchekhr Dzhalilov ,mencetak gol ke gawang Tira Persikabo dalam babak 8 besar Piala Presiden 2019 di Stadion Gelora Bung Tomo, Jumat (29/3/2019)
PERSEBAYA.ID
Pemain Persebaya Surabaya, Manuchekhr Dzhalilov ,mencetak gol ke gawang Tira Persikabo dalam babak 8 besar Piala Presiden 2019 di Stadion Gelora Bung Tomo, Jumat (29/3/2019)

BOLANAS.COM - Eks pemain Persebaya Surabaya, Manuchekhr Dzhalilov, baru saja mengukir sejarah bersama timnya di Liga Champions Asia 2021.

Setelah hengkang dari Persebaya Surabaya musim 2019, Manuchekhr Dzhalilov kemudian bergabung dengan klub Tajikistan Istiklol.

Bersama Istiklol, Manuchekhr Dzhalilov sukses mengembangkan penampilannya di kompetisi Tajikistan.

Manuchekhr Dzhalilov berhasil meraih gelar juara Liga Tajikistan pada musim 2020 serta dua gelar supercup pada 2020 dan 2021.

Baca Juga: 91 Tahun Usia PSSI, Secuil Prestasi Sepak Bola Indonesia Jauh dari Membanggakan

Istiklol pun berhak mewakili Tajikistan untuk tampil di ajang bergengsi Liga Champions Asia 2021.

Baru-baru ini, Manuchekhr Dzhalilov yang juga merupakan top scorer Piala Presiden 2019 mengukir sejarah bersama FC Istiklol.

Istiklok berhasil mencatatkan kemenangan pertamanya di Liga Champions Asia atas AGMK pada Minggu (18/4/2021).

Bermain di kandang lawan, Istiklol sukses meraih kemenangan tipis 2-3 atas wakil Uzbekistan tersebut.

Editor : Nungki Nugroho
Sumber : The-AFC.com
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.