Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLANAS.COM - PSS Sleman dalam kondisi pincang saat menghadapi PSM Makassar pada perebutan peringkat ketiga Piala Menpora 2021.
Perebutan tempat ketiga Piala Menpora 2021 menyuguhkan dua tim kuda hitam PSS Sleman dan PSM Makassar.
PSS Sleman dan PSM sama-sama menelan kekalahan pada babak semifinal Piala Menpora 2021.
PSS tumbang dari Persib dengan skor agregat 2-3, sedangkan PSM kalah adu penalti dari Persija.
Melawan PSM, skuad Elang Jawa tak bisa menurunkan sembilan pemain.
Hal ini sebagaimana disampaikan oleh pelatih PSS Sleman, Dejan Antonic, dalam sesi konferensi pers jelang pertandingan.
"Saat ini kita masih menjalani persiapan seperti biasanya. Tidak ada yang spesial. Tapi beberapa pemain kami memang tidak bisa ikut serta untuk pertandingan besok," kata Dejan Antonic.
Editor | : | Nungki Nugroho |