Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLANAS.COM - PSS Sleman U-18 mendapatkan suntikan motivasi dari pelatih tim senior Dejan Antonic usai kalah dari Persija Jakarta.
PSS Sleman U-18 harus puas menjadi runner-up Elite Pro Academy (EPA) Mini Tournament 2021.
PSS Sleman U-18 tumbang 0-1 dari Persija U-18 III pada laga pamungkas di Sawangan, Kabupaten Bogor, Jumat (10/4/2021).
Padahal pada pertemuan sebelumnya, PSS bisa membungkam Persija U-18 II dengan skor 2-1.
Baca Juga: Daftar Top Scorer Garuda Select III, Faiz Maulana Sang Calon Penerus Bagus Kahfi
Skuad Super Elja pun pulang ke Sleman dengan status runner-up usai meraih dua kemenangan dan sekali kalah di EPA Mini Tournament 2021.
Tim pelatih PSS U-18 mendapatkan beberapa catatan evaluasi mengenai performa tim di EPA.
Setibanya di Sleman, para pemain PSS U-18 disambut dengan baik oleh pelatih tim utama PSS Sleman, Dejan Antonic.
Juru taktik asal Serbia itu mengingatkan kepada pemain PSS U-18 untuk tetap disiplin.
"Anak-anak sudah disiplin, punya semangat yang besar saat ini, dan itu sudah cukup bagus."
"Sepak bola memang tidak mudah untuk pemain muda tetapi semoga mereka dapat menjadi profesional nantinya," ujar Dejan Antonic.
Baca Juga: Tanpa Ryuji Utomo, Penang FC Telan Kekalahan Besar di Liga Malaysia
Dejan Antonic berjanji akan membantu pembinaan bakat muda di PSS Sleman.
"Saya mau membantu anak-anak, coach dan staff di sini, karena ini penting buat PSS juga penting untuk tim kita," tutur Dejan.
Ke depan, pelatih berusia 52 tahun itu ingin skuad Elang Jawa diisi oleh pemain-pemain muda dari akademi sendiri.
"Saya bilang, semoga kita semakin punya banyak pemain muda. Saya mendengar banyak pemain bagus di sini dan semoga bisa ikut sama kita (tim senior) nanti," ucap Dejan.
Untuk saat ini terdapat beberapa pemain muda yang sudah berhasil promosi dan mengisi slot dalam tim utama PSS.
Di antaranya adalah Bagas Umar, Wahyu Boli, Ifan Nanda, Dimas Fani, dan Saddam Gaffar.
Baca Juga: Eks Persebaya dan Persija Sukses Raih Gelar Juara di Qatar
Dejan pun memberi iming-iming kepada pemain PSS U-18 yang bermain bagus bisa mendapat kesempatan berlatih dengan tim utama.
"Kedatangan saya ini tak cuma satu kali saja, tetapi pasti habis lebaran saya ikut bukan cuma latihan tapi juga ada uji coba pertandingan."
"Nantinya kita akan pilih siapa yang bagus dan mendapat kesempatan untuk latihan dengan first team," pungkas Dejan.
PSS Sleman akan kembali menggelar latihan setelah Lebaran untuk persiapan menyambut Liga 1 2021.
PSSI bersama PT Liga Indonesia Baru (LIB) rencananya akan memulai kompetisi Liga 1 pada Juli 2021.
Editor | : | Nungki Nugroho |