Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Asnawi Ungkap Masa Depannya di Ansan Greeners Tergantung Hasil di Akhir Musim

Unggul Tan Ngasorake - Rabu, 12 Mei 2021 | 13:04 WIB
Asnawi Mangkualam bersama klub barunya, Ansan Greeners.
Kyunghang Shinmun
Asnawi Mangkualam bersama klub barunya, Ansan Greeners.

BOLANAS.COM - Bek timnas Indonesia, Asnawi Mangkualam, berbicara tentang peluangnya untuk tetap bermain bersama Ansan Greeners pada musim depan.

Seperti diketahui, musim ini Asnawi Mangkualam memutuskan untuk bermain di luar negeri.

Asnawi Mangkualam direkrut oleh klub kasta kedua Liga Korea Selatan (K-League 2), Ansan Greeners.

Gabung Ansan Greeners, Asnawi Mangkualam langsung menjadi sorotan.

Tak hanya di Indonesia, nama Asnawi juga menjadi topik hangat di Korea Selatan.

Baca Juga: Satu Lagi Pemain Berlabel Timnas Indonesia Dirumorkan akan Segera Merapat ke Persis Solo

Baru tiga bulan main di K-League 2, Asnawi bahkan sudah berhasil menyabet gelar pemain terbaik di bulan April.

Asnawi pun dinilai layak naik kasta dan bermain untuk K-League 1.

Bek berusia 21 tahun itu sendiri tak menampik keinginannya ingin hengkang dari Ansan Greeners musim depan.

Asnawi berharap bisa mendapatkan klub lebih bagus di tahun depan.

"Harapan saya tahun depan bisa mendapat tim yang lebih bagus di luar atau di sini (Korea Selatan)," kata Asnawi dikutip dari Instagram PSSI.

"Bisa naik ke K-League 1 atau ke klub lain," imbuhnya.

Asnawi sendiri memang hanya dikontrak oleh Ansan Greeners selama satu musim.

Asnawi Mangkualam menyumbangkan assist ketika Ansan Greeners menghadapi Daejeon Citizen di Liga Korea 2, Sabtu (24/4/2021).
THEAFC.COM
Asnawi Mangkualam menyumbangkan assist ketika Ansan Greeners menghadapi Daejeon Citizen di Liga Korea 2, Sabtu (24/4/2021).

Baca Juga: Shin Tae-yong 'Bisu' saat Ditanya soal Pemanggilan Arthur Irawan ke Timnas Indonesia

Terkait masa depannya bersama Ansan Greeners, Asnawi mengaku tak mengetahui pasti.

"Itu kedepannya kita lihat di mana saya bisa bermain itu tergantung dari klubnya saya ditawari dimana," ungkap mantan pemain PSM Makassar itu.

"Tetapi harapan saya bisa menaikan tingkat liganya."

Meski begitu, Asnawi tak menutup kemungkinan dirinya akan bertahan bersama Ansan Greeners.

Namun, Asnawi menyebut dirinya akan bertahan apabila Ansan Greeners mampu mengamankan tiket promosi ke K-League 1.

"Ataupun Ansan bisa naik ke K-League 1 insyaallah saya bisa stay atau dapat tim yang lebih bagus," ucapnya.

Asnawi sendiri saat ini tak ingin terlalu memikirkan tetang masa depannya.

Ia memilih fokus terhadap perkembangan karirnya di luar negeri.

"Aku berusaha kerja keras dulu di sini tahun ini bisa bagus, bisa naikin performa, bisa berkembang," tutupnya.

Baca Juga: Demi Timnas Indonesia, Pelatih Ansan Greeners Janji Tak Mainkan Asnawi

 

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.