Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Waktu Mulai Mepet, Ini Jawaban PT LIB soal Nasib Liga 1 2021

Unggul Tan Ngasorake - Jumat, 21 Mei 2021 | 09:50 WIB
Direktur Operasional PT Liga Indonesia Baru (LIB), Sudjarno, saat ditemui wartawan, di Kantor Kemenpora, Rabu (10/2/2021).
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Direktur Operasional PT Liga Indonesia Baru (LIB), Sudjarno, saat ditemui wartawan, di Kantor Kemenpora, Rabu (10/2/2021).

BOLANAS.COM - PT Liga Indonesia Baru (LIB) akhirnya angkat bicara soal nasib Liga 1 2021 yang masih belum jelas.

Seperti diketahui, rencananya PSSI dan PT LIB ingin menggulirkan Liga 1 2021 pada 3 Juli 2021.

Namun, hingga kini PSSI dan PT LIB masih belum mengantongi izin dari Kepolisian Republik Indonesia (Polri).

Waktu yang semakin mepet membuat PT LIB lebih aktrif bergerak.

Direktur Operasional PT LIB, Sudjarno, mengaku pihaknya sudah siap untuk menggelar Liga 1 2021.

Baca Juga: 5 Alumni SEA Games yang Luput dari Panggilan Timnas Indonesia Era Shin Tae-yong

Saat ini Sudjarno mengatakan pihaknya menunggu instruksi dari Kementrian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora).

Sudjarno berharap Kemenpora bisa mengadakan rapat koordinasi (rakor) dalam waktu dekat.

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.