Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

BREAKING NEWS - Indisipliner, Shin Tae-yong Coret Nurhidayat dari Timnas Indonesia

Unggul Tan Ngasorake - Rabu, 2 Juni 2021 | 10:49 WIB
Nurhidayat Haji Haris saat tiba di bandara Dubai, Uni Emirat Arab (UEA)
Nurhidayat Haji Haris saat tiba di bandara Dubai, Uni Emirat Arab (UEA)

BOLANAS.COM - Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong, memutuskan untuk memulangkan Nurhidayat Haji Haris setelah melakukan tindakan indisipliner.

Kabar mengejutkan datang dari timnas Indonesia jelang Kualifikasi Piala Dunia 2022.

Shin Tae-yong resmi memutuskan untuk memulangkan Nurhidayat ke Tanah Air.

Kabar dicoretnya Nurhidayat dari timnas Indonesia dikonfirmasi langsung oleh Sekjen PSS, Yunus Nusi.

Menurut Yunus Nusi, PSSI mendapat laporan dari Shin Tae-yong bahwa Nurhidayat telah melakukan tindakan indisipliner.

Baca Juga: Termasuk Persis Solo, PSMS Medan Anggap 3 Klub Ini Bikin Harga Pasar Pemain Naik

Meski begitu Yunus Nusi tidak menjelaskan secara detail tindakan apa yang dilakukan oleh Nurhidayat.

Yunus Nusi hanya menyebut bahwa Shin Tae-yong telah geram dengan sikap Nurhidayat.

"Pelatih Shin Tae-yong melaporkan kepada kami bahwa Nurhidayat telah melakukan indisipliner," kata Yunus Nusi dikutip Bolanas dari laman resmi PSSI, Rabu (2/6/2021).

"Dan dirinya sudah tidak berkenan karena sikap pemain tersebut."

"Untuk itu, Shin Tae-yong juga langsung memulangkan Nurhidayat ke Indonesia pada hari Selasa (1/6/2021)," imbuhnya.

Yunus Nusi mengatakan bahwa PSSI mendukung penuh apa yang dilakukan oleh Shin Tae-yong.

"PSSI tentu mendukung apa yang dilakukan pelatih Shin Tae-yong," ujar Yunus Nusi.

Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong, sudah memimpin sesi latihan pada Jumat (7/5/2021)
Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong, sudah memimpin sesi latihan pada Jumat (7/5/2021)

Baca Juga: Jelang Timnas Indonesia Vs Thailand, Shin Tae-yong Kenang Momen Pecundangi Akira Nishino

PSSI menilai tak ada tempat bagi pemain yang indisipliner di timnas Indonesia.

Oleh karena itu, PSSI berharap pemain lainnya bisa menunjukkan sikap yang baik dan disiplin saat bersama timnas Indonesia.

"Pemain yang melakukan tindakan indisipliner atau tidak baik tentu tidak ada tempat di timnas Indonesia."

"Jadi setiap pemain harus terus menunjukkan sikap yang baik, disiplin, dan kerja keras," ucapnya.

Nurhidayat sendiri dikabarkan sudah tiba di Indonesia pada Selasa (1/6/2021).

Saat ini Nurhidayat sedang menjalani karantina di Jakarta.

Dicoretnya Nurhidayat membuat stok pemain belakang timnas Indonesia kian menipis.

Sebelumnya, timnas Indonesia sudah kehilangan Koko Ari karena cedera dan Elkan Baggott yang memutuskan untuk absen.

Baca Juga: Gertakan Pelatih Thailand untuk Timnas Indonesia: Kami akan Tunjukkan Level Permainan Lebih Tinggi

 

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P
Editor : Unggul Tan Ngasorake
Sumber : PSSI.org
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.