Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Bursa Transfer Liga 1 - Persib Tak Silau Label Timnas, Robert Alberts Lebih Suka Talenta Lokal Bandung

Najmul Ula - Minggu, 13 Juni 2021 | 13:25 WIB
Aksi Febri Hariyadi pada laga Persib Bandung melawan Persikabo 1973 di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Bandung, Sabtu (12/6/2021).
PERSIB.CO.ID
Aksi Febri Hariyadi pada laga Persib Bandung melawan Persikabo 1973 di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Bandung, Sabtu (12/6/2021).

BOLANAS.COM - Robert Alberts menyatakan Persib tak mempertimbangkan label timnas Indonesia dalam merekrut pemain baru.

Pelatih Persib Bandung, Robert Alberts, memberi petunjuk terkait metode perekrutan pemain baru di klubnya.

Persib Bandung saat ini tengah melakoni persiapan pramusim menjelang digelarnya Liga 1 2021 pada 10 Juli mendatang.

Terbaru, Persib menjalani laga uji coba melawan Tira-Persikabo, Sabtu (12/6/2021) yang berakhir imbang 1-1.

Baca Juga: Cuma Dua Pemain Sapu Bersih Tiga Laga Timnas Indonesia, Dua-Duanya Bek Sayap Muda Jempolan

Skuat Persib tergolong komplet sebulan jelang bergulirnya Liga 1.

Manajemen Maung Bandung telah melakukan pergerakan transfer jauh sebelum Piala Menpora 2021, Maret silam.

Saat itu, Persib mendatangkan sejumlah pemain lokal gres seperti Ahmad Jufriyanto, Ezra Walian, dan Ferdinand Sinaga.

Baca Juga: Sama Emosionalnya, Park Hang-seo 'Tiru' Shin Tae-yong Tak Bisa Dampingi Vietnam di Laga Terakhir

Persib kini praktis tinggal mengisi satu slot pemain asing Asia yang ditinggal Farshad Noor.

Baru-baru ini, Robert Alberts mengungkap kriteria pemain baru yang diinginkan Persib.

Robert menjelaskan, ia tak silau dengan pemain berlabel timnas Indonesia.

"Seperti yang saya katakan, ada banyak pemain bagus dan di tim nasional ada banyak pemain bertalenta," tutur Robert dikutip dari Tribun Jabar (11/6/2021).

Aksi Febri Hariyadi pada laga Persib Bandung melawan Persikabo 1973 di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Bandung, Sabtu (12/6/2021).
PERSIB.CO.ID
Aksi Febri Hariyadi pada laga Persib Bandung melawan Persikabo 1973 di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Bandung, Sabtu (12/6/2021).

"Saya tidak ragu akan hal itu," tegasnya.

Namun, Robert mengaku hanya akan merekrut pemain sesuai filosofi Persib.

Lebih penting lagi, pemain lokal Jawa Barat akan mendapat priorits.

"Di Bandung juga kami punya banyak talenta dan filosofi kami sudah cukup jelas, talenta dari Bandung yang mendapat prioritas," terangnya.

"Kami membandingkan dengan pemain asal Bandung, itu yang pertama, dan Jawa Barat yang kedua."

"Itu yang menjadi prioritas kami dalam memilih pemain," tandasnya.

Saat ini terdapat sejumlah pemain lokal Jawa Barat di skuat Persib, seperti Febri Hariyadi dan Beckham Putra. 

Persib hanya mengirim satu pemain ke timnas Indonesia yang baru saja berlaga di Kualifikasi Piala Dunia 2022, yaitu kiper Aqil Savik.

Persib dijadwalkan bertanding di turnamen pramusim Piala Walikota Solo 2021, 20-26 Juni mendatang.

Baca Juga: Insiden Salah Putar Lagu Kebangsaan Malaysia, Pihak UEA Akui Kesalahan dan Minta Maaf

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P
Editor : Nungki Nugroho
Sumber : Tribun Jabar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.